Dear Calon Mahasiswa, Begini Mitos Dunia Perkuliahan yang Wajib Kamu Tahu

Ilustrasi: Mitos dunia perkuliahan yang wajib kamu tahu. (Ist.)
Ilustrasi: Mitos dunia perkuliahan yang wajib kamu tahu. (Ist.)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Kamu sedang siap-siap memasuki dunia perkuliahan? Nah, selama ini ada beberapa mitos tentang dunia perkuliahan lho! Mau tahu mitos apa saja seputar dunia perkuliahan?

BACA JUGA:

So, simak beberapa mitos di dalam dunia perkuliahan!

Jurusan kuliah penentu karir
Kalau yang ini sudah menjadi pandangan yang umum. Banyak orang beranggapan bahwa jurusan yang kamu pilih kelak akan memiliki pengaruh pada karir masa depan kamu. Namun bukan berarti hal tersebut menjadi mutlak, lantaran banyak pula orang yang sukses menjalani karir dengan jurusan berbeda pada saat kuliah.

Banyak penyebab hal ini terjadi, seperti terbangun jejaring saat kuliah sehingga kamu tertarik mencoba hal baru atau terbentuk minat lain untuk menjalani karir di bidang yang sesuai hobi atau hal yang kamu suka. Nah, apapun alasannya, jangan sampai kamu merasa putus asa atau gagal jika kelak belum mendapatkan karir sesuai jurusan. Siapa tahu, ada peluang emas lain sedang menunggu kamu.

Lulus dari universitas ternama
Mitos ini juga masih hangat hingga kini. Dan tidak sepenuhnya benar, karena menjadi lulusan universitas terkenal tidak selalu menjamin kesuksesan karir kamu. Banyak hal lain juga menjadi pengaruh, lebih dari sekadar gelar yang kamu dapatkan dari kampus.

Pertimbangan lain yang juga tidak kalah penting adalah kemampuan soft skill, hard skill, dan tentunya jaringan atau networking yang kamu bangun dan miliki.

Jadi, kamu tidak perlu berkecil hati apabila tidak diterima di kampus pilihanmu. Dengan meningkatkan skill atau kemampuanmu, maka kamu juga berpeluang besar untuk menjadi sukses nantinya.

Ada jurusan mudah dan sulit
Kadang dari beberapa alasan memilih jurusan kuliah, masih saja ada yang mencari jurusan yang dirasa mudah dan menghindari yang sulit. Faktanya, tidak ada jurusan yang gampang dan susah.

Pada dasarnya, semua jurusan yang ada memiliki kesulitan masing-masing dan sekaligus menyesuaikan dengan kemampuan mahasiswa. Jadi bisa saja, jurusan hukum yang kamu ambil tergolong susah tapi mudah bagi orang lain. Nah, kesulitan yang kamu hadapi itu mestinya membuat kamu lebih bersemangat dan tertantang untuk bisa dan mencari solusi.

Mahasiswa bebas tidak masuk kelas
Masa sekolah dan kuliah memang berbeda. Sekolah memiliki jadwal yang telah ditentukan pihak sekolah, sementara kuliah, kamu bisa mengatur jadwal kuliah kamu sendiri. Bisa saja kamu dalam seminggu, masuk kuliah hanya 2 hingga 3 kali. Kondisi ini terkadang membuat mahasiswa merasa bebas untuk tidak masuk kelas atau titip absen teman.

Padahal dalam perkuliahan, jumlah absen atau tidak masuk kelas dibatasi. Biasanya dalam satu mata kuliah, kamu hanya diberikan beberapa kali absen. Ini tentu akan berpengaruh terhadap nilai per mata kuliah kamu, bahkan bisa jadi kamu tidak lulus untuk mata kuliah tersebut.

Nah, itulah beberapa mitos dalam perkuliahan yang wajib kamu tahu sebagai calon mahasiswa baru. (yp)

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*