SURABAYA, KalderaNews.com – Beasiswa STIE Perbanas diserbu para pelajar kelas XII dari berbagai sekolah di Jawa Timur. Ketua Pelaksana Penerimaan Mahasiswa Baru, Abu Amar Fauzi, SS.,MM., mengamini pendaftaran program beasiswa yang sudah dibuka sejak bulan Oktober 2017 memang diburu para pelajar.
Jumlah pelamar yang mendaftar via online ke website spmb.perbanas.ac.id mencapai 1.800-an orang, tetapi yang lolos seleksi wawancara mencapai 460 siswa.
Program beasiswa yang ditawarkan memang menarik yaitu beasiswa penuh dan Beasiswa Bidikmisi dari Yayasan Pendidikan Perbanas Jawa Timur. Para pelajar yang lolos seleksi akan bebas biaya kuliah dan menerima biaya hidup sebesar Rp 500.000, per bulan.
Pada Minggu, 4 Maret 2018 sebanyak 460 pelajar mengikuti proses seleksi wawancara. Setelah wawancara, pada 5 Maret 2018 akan diumumkan mereka yang lolos untuk masuk ke tahap berikutnya yaitu tes psikologi pada Minggu, 11 Maret 2018.
STIE Perbanas Surabaya didirikan oleh Perhimpunan Bank-Bank Umum Nasional (PERBANAS) Jawa Timur. STIE Perbanas Surabaya merupakan sekolah bisnis unggul di Indonesia yang tercermin dari perolehan Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi (AIPT) predikat “A” dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi tahun 2016, Akreditas “A” untuk Sarjana Akuntansi, Sarjana Manajemen, Diploma 3 Akuntansi, dan Diploma 3 Keuangan dan Perbankan, serta Akreditasi “B” untuk Sarjana Ekonomi Islam dan Magister Manajemen. (NS)
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.
Leave a Reply