JAKARTA, KalderaNews.com – The Week of Indonesia-Netherlands Education and Research (WINNER) yang akan digelar pada 10-12 Oktober 2023 menghadirkan para peneliti, pembuat kebijakan, dan pemangku kepentingan masyarakat dari Indonesia dan Belanda untuk mempresentasikan hasil penelitian, mendiskusikan cara memperkuat kolaborasi dalam penelitian dan pendidikan, mengidentifikasi prioritas bersama, berbagi praktik terbaik, dan membuat terobosan baru.
Diawali dengan Matchmaking Event antara Lembaga Pengetahuan Belanda dan Lembaga Pengetahuan Indonesia, Program WINNER 2023 terdiri dari berbagai diskusi panel, talkshow dan sesi paralel oleh dan untuk peneliti, pendidik, dan pembuat kebijakan.
BACA JUGA:
- Tingkatkan Konektivitas Pengetahuan dan Jaringan Global, Pekan Pendidikan dan Penelitian Indonesia-Belanda (WINNER) Kembali Hadir 10-12 Oktober 2023
- Saatnya Bermitra dengan Belanda, Matchmaking Event Dihelat di Jakarta 10 Oktober 2023
- PhD Recruitment 2023 di Jakarta Mudahkan Kamu Mendapatkan Profesor Pembimbing yang Tepat
Seluruh sesi berkaitan dengan tema “Enhancing Knowledge Connectivity of Research and Education between Indonesia and the Netherlands for Regional Impact”.
Pembukaan WINNER 2023
Akan membuka acara ini yakni Robbert Dijkgraaf (Minister of Education, Culture and Science of the Kingdom of the Netherlands), Laksana Tri Handoko (Chairman of the National Research and Innovation Agency- BRIN) dan Nadiem Makarim (Minister of Education, Culture, Research and Technology of the Republic of Indonesia).
Dua talkshow menarik pada hari pertama WINNER yakni “Knowledge Collaboration between Indonesia and the Netherlands and the Policy on Rewards and Recognition of Researchers in both Countries” dan “Practical Implementation of Research Collaboration Between Indonesia and the Netherlands on the One Hand and Rewards and Recognition of Researchers on the other Hand”.
Program Hari Kedua WINNER 2023
Talk show dan diskusi pada hari kedua terdiri atas beragam sesi yang dilangsungkan secara paralel dengan fokus pada “Smart Sustainable Technologies and Logistics, Organizational focus/Skills development, Urban Livelihood Transitions, Environmental Challenges dan Global Health.
Program Hari Ketiga WINNER 2023
Sesi penutupan WINNER 2023 juga masih akan disemarakkan dengan sejumlah diskusi dan talk show.
Keseluruhan rangkaian diskusi, talkshow, workshop dan networking di WINNER 2023 dibuka untuk umum dan gratis.
Peserta tinggal mendaftar di laman resmi Week of Indonesia-Netherlands Education and Research (WINNER) 2023 untuk berjejaring dan menimba ilmu baru untuk masa depan.
Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com.
Leave a Reply