Maudy Ayunda Buka Program Mentorship and Scholarship Program untuk S1, Cek Syarat dan Cara Daftarnya, Yuk!

Maudy Ayunda (KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Maudy Ayunda melalui akun Instagram pribadinya membuka Mentorship and Scholarship Program S1. Cek yuk syarat dan cara daftar Mentorship and Scholarship Program by Maudy Ayunda.

Siapa sih yang tidak mengenal Maudy Ayunda, seorang aktris berprestasi yang memiliki semangat juang tinggi pada dunia pendidikan. Melalui Mentorship and Scholarship Program ini, ia akan menjadi mentor dan membantu anak bangsa meraih mimpinya untuk mendapatkan beasiswa.

Maudy Ayunda merupakan lulusan Oxford University, ia kemudian melanjutkan S2 di Stanford University. Maudy Ayunda lulus dalam dua tahun dengan dua jurusan sekaligus, yaitu Administrasi Bisnis dan Pendidikan.

BACA JUGA:

Selain menjadi aktris, ia juga dikenal sebagai aktivis pendidikan yang sering diundang menjadi pembicara.  Tahun 2015, ia pernah dinobatkan sebagai pembicara termuda di Forum Ekonomi Global 2015. Kemudian, di tahun 2016, ia dipilih oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI sebagai Wanita Inspiratif Indonesia.

Dengan prestasinya tersebut, ia kemudian membuka Mentorship and Scholarship Program by Maudy Ayunda. Program ini dibuka dari tanggal 15 Agustus 2023 sampai tanggal 15 September 2023 mendatang.

Adapun program ini akan berlangsung selama periode 2-3 bulan, yang mana para peserta akan mengikuti rangkaian mentoring dari Maudy serta beberapa pembicara tamu lainnya.

Syarat Mentorship and Scholarship Program by Maudy Ayunda

  1. Anak muda berusia 18-22 tahun dan sedang menempuh pendidikan S1 yang ingin mengembangkan diri dan karier bersama Maudy Ayunda dan tim.
  2. Mengisi data diri dengan lengkap
  3. Melampirkan Surat Tanda Kelulusan SMA/SMK/MA/Paket C, transkrip nilai terakhir
  4. Melampirkan CV dan resume.

Adapun cara daftar Mentorship and Scholarship Program by Maudy Ayunda ini adalah melalui Google Form melalui tautan resmi.

Program ini memiliki kuota untuk 40-50 peserta, yang akan bergantung pada hasil dari pendaftaran dan proses seleksi yang dilakukan.

Kalau kamu berminat dengan Mentorship and Scholarship Program by Maudy Ayunda, maka segera daftar sebelum ditutup.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*