Kiat Sukses Ujian Nasional, Emilia Fransisca: Banyak Latihan Soal

Emilia Fransisca dari SMA Kristen 3 BPK Penabur
Emilia Fransisca dari SMA Kristen 3 BPK Penabur sukses meraih peringkat ketiga UN 2019 jurusan IPS di DKI Jakarta (KalderaNews/IG:@emiliafransica_)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Hasil yang bagus itu butuh usaha. Hal ini berlaku juga dalam menghadapi berbagai tes, termasuk Ujian Nasional (UN) 2019 yang telah dilalui Emilia Fransisca (17) dari SMA Kristen 3 BPK Penabur.

Usaha kerasnya dalam latihan soal-soal membuahkan hasil. Remaja yang akrab disapa Emil ini sukses meraih peringkat ketiga UN 2019 bidang IPS di DKI Jakarta.

Emil mendapat nilai rata-rata 98.25 dengan capai nilai untuk Bahasa Indonesia 98,00, Bahasa Inggris 100,00, Matematika 100.000, dan Ekonomi 95.00.

BACA JUGA:

“Aku kaget. Soalnya nggak nyangka gitu,” akunya saat pertama kali diberitahu teman-temannya soal capaian UNnya itu.

Saat berbicara pada KalderaNews, ia bercerita kalau mata pelajaran yang berat baginya waktu UN itu Bahasa Indonesia.

“Jawabannya banyak yang rancu gitu. Kayak semuanya bener gitu,” aku gadis yang pernah ikut OSN Kebumian hingga tingkat provinsi tersebut.

Penyuka mata pelajaran Matematika ini mengaku setelah lulus dari SMAK 3 PENABUR Jakarta berencana kuliah DKV atau akuntansi di UI.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*