Sekolah Cukur Rambut Ala Orang Garut Sekarang Ada di Amerika Lho

Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com — Dulu julukan Asgar (Asli Garut) identik dengan pekerja cukur rambut asal Garut yang terkenal trampil. Dari Garut mereka menyebar ke berbagai barber shop di seluruh Indonesia. Sebagian lagi membuka usaha cukur rambut sendiri.

Dulunya julukan Asgar juga identik dengan pekerja cukur rambut yang mahir berkat belajar secara otodidak. Namun sejak tujuh tahun belakangan sekolah kilat cukur rambut mulai muncul. Para seniman rambut lulusannya direkomendasikan ke berbagai barber shop.

Tidak persis, tetapi hampir sama dengan itulah yang dilakukan oleh Marshall Pence, direktur dan pendiri Barber Academy di Jeffersonville, AS. Tahun lalu ia memulai program percontohan sekolah cukur rambut untuk siswa SMA. Tujuannya untuk memberikan lebih banyak peluang karier kepada pemuda setempat.

“Tidak semua orang siap untuk kuliah empat tahun, dan tidak ada yang salah dengan pendidikan kejuruan,” kata Pence, dikutip dari News & Tribune, 30 April.

Menurut dia, pendidikan kejuruan perlu dikembalikan ke sekolah menengah agar tidak terlalu berat dan terjangkau bagi siswa.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*