Tasya Kamila Ajak Para Influencer Tidak Cuman untuk Belanja Doang

Aktris dan Pendiri Green Movement Indonesia, Tasya Kamila di Virtual Innovative Chemistry Event 2021 (VICE 2021) yang dihelat Swiss German University pada Sabtu, 29 Mei 2021
Aktris dan Pendiri Green Movement Indonesia, Tasya Kamila di Virtual Innovative Chemistry Event 2021 (VICE 2021) yang dihelat Swiss German University pada Sabtu, 29 Mei 2021 (KalderaNews/JS de Britto)
Sharing for Empowerment

TANGERANG, KalderaNews.com – Aktris dan Pendiri Green Movement Indonesia, Tasya Kamila menegaskan hal-hal kecil apa pun yang dilakukan sehari-hari itu berdampak pada lingkungkan sekitar.

“Hal-hal kecil yang kita lakukan sehari-hari akan berdampak pada lingkungan sekitar. Apa yang kita lakukan sehari-hari tuh berdampak pada lingkungan di sekitar kita. Di situ ada yang namanya butterfly effect,” tegasnya di acara Virtual Innovative Chemistry Event 2021 (VICE 2021) yang dihelat Swiss German University (SGU) pada Sabtu, 29 Mei 2021.

Ia mencontohkan misalkan menanam dan merawat tanaman, selain untuk pribadi ada buah dan suasana adem, untuk orang lain seperti tetangga yang ikut kebagian buah-buahan dan ademnya.

BACA JUGA:

“Pemikiran yang sama juga kalau kita merusak lingkungkan dengan membuang sampah sembarangan. Mikirnya cuam sampah permen doang atau sedotan plastik doang, tapi jika itu dilakukan 1 juta orang maka akan ada 1 juta sampah yang merusak lingkungan,” tandas Duta Lingkungan Hidup 2005 saat masih SMP tersebut.

Di acara dengan topik “Peran Generasi Muda dalam Melestarikan Lingkungan dan Meningkatkan Pemanfaatan Taman Tradisional Indonesia” yang terdiri dari 2 sesi webinar “Inovasi Ilmuwan Muda dalam Pengembangan Tanaman Tradisional” dan “Peran Generasi Muda dalam Melestarikan Lingkungan”, Taysa mengajak milenial yang hadir untuk bijaksana, secara khusus para sesama influencer.

Sebagai influencer, ia ingin influencer yang lain mau melakukan kebaikan bareng-bareng.

“Influencer tidak cuman untuk belanja doang, tetapi perlu punya semangat untut berbuat yang terbaik di Indonesia melalui pelestaarian lingkungan hidup,” tegasnya.

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*