Ponsel Tercebur Air? Selamatkan Dengan 5 Cara Ini

Hati-hati, salah penanganan dapat membuat ponsel yang tercebur air rusak. (KalderaNews.com/Ist)
Hati-hati, salah penanganan dapat membuat ponsel yang tercebur air rusak. (KalderaNews.com/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA,KalderaNews.com – Begitu banyak kegunaan ponsel membuat gadget satu ini kini menjadi “sahabat” manusia. Hampir tak pernah lepas dari genggaman, setiap hari Anda tentu akan membawa ponsel kemana saja.

Sayangnya, banyak hal tak terduga bisa terjadi mulai dari ponsel terjatuh bahkan tercebur ke dalam air.

Jika itu terjadi jangan buru-buru menyalakannya! Jangan panik dan ikuti 6 langkah berikut untuk menyelamatkan ponsel kesayangan Anda:

BACA JUGA:

1. Segera Angkat Ponsel dari Air

Ponsel yang jatuh dalam kolam, kamar mandi, dan tempat basah lainnya tentu akan membuat Anda syok. Jangan terlalu terpaku, segera keluarkan dari dalam air.

Rasa panik Anda yang terlalu lama akan membuat ponsel semakin lama berada dalam air. Ingat, semakin banyak air yang masuk maka tingkat kerusakannya mungkin bertambah.

2. Matikan Daya dan Cabut Baterai Ponsel

Setelah dikeluarkan dari dalam air, banyak orang salah kaprah dan berusaha menyalakan ponsel untuk mengecek keadaannya. Namun sebaiknya, simpan rasa penasaran Anda dan langsung matikan ponsel.

Lepaskan juga casing handphone serta segera buka bagian penutup belakangnya untuk mencabut baterai. Hal ini hanya dapat digunakan jika Anda masih menggunakan ponsel dengan tipe baterai bongkar pasang. Terakhir, keluarkan juga sim card serta kartu memori ponsel.

3. Keringkan Ponsel

Jika Anda telah memastikan baterai dan kartu sim tercabut, segera keringkan ponsel dengan handuk atau tisu. Kemudian, usap dengan lembut semua area yang terlihat basah.

Untuk bagian sulit seperti lubang charger, Anda dapat meletakan ujung handuk atau tisu ke dalamnya dan biarkan air terserap oleh serat kain. Anda juga dapat sedikit mengguncangkan ponsel dengan posisi lubang mengarah ke bawah dan air akan keluar sedikit demi sedikit.

Cara lain, Anda bisa juga menggunakan udara bertekanan tinggi dari vacuum cleaner untuk mengeluarkan air. Namun, hati-hati saat melakukan hal ini jangan sampai air justru semakin masuk ke dalam ponsel.

4. Rendam Dalam Silica Gel

Banyak orang mengatakan merendam ponsel dalam beras dapat membantu mengeluarkan air. Sayangnya, hal itu tidak terlalu efektif. Agar air yang keluar lebih maksimal, Anda dapat menggunakan silica gel alih-alih beras.

Sangat mudah, Anda dapat mengisi plastik atau wadah bersih dengan silica gel lalu rendam ponsel selama satu hari penuh. Selain silica gel, Anda juga dapat menggunakan butiran penyerap lembab yang banyak dijual di supermarket.

5. Bawa Ponsel ke Service Center

Sudah seharian merendam ponsel dalam silica gel? Sekarang coba nyalakan kembali ponsel Anda. Pastikan semua seperti layar, fitur touch screen, dan speaker berfungsi dengan normal.

Jika masih ragu, Anda sebaiknya membawa ponsel ke service center untuk diperiksa secara profesional. Langkah ini sangat penting terutama jika ponsel memiliki tipe baterai yang tidak dapat dicabut manual.

Itu dia 5 langkah tepat untuk menyelamatkan ponsel Anda setelah terjatuh dari air. Selamat mencoba, semoga ponsel dapat kembali berfungsi normal.

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*