Beasiswa S2 Qatar 2025 dari Doha Institute Dibuka, Bisa Kuliah Gratis Tanpa Ada Batasan Usia

Beasiswa ke negara Timur Tengah. (Ist.)
Beasiswa ke negara Timur Tengah. (Ist.)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Peluang emas terbuka untuk kamu yang mau lanjut S2! Beasiswa S2 Qatar 2025 dari Doha Institute tanpa batasan usia sudah dibuka!

Doha Institute membuka beasiswa dengan nama Doha Institute for Graduate Studies bagi yang tertarik kuliah S2 di Qatar.

Beasiswa ini bersifat fully funded atau memberikan pembiayaan penuh selama mahasiswa berkuliah. Selain itu, beasiswa ini juga tidak memiliki syarat batas usia bagi para pendaftar.

BACA JUGA:

Beasiswa Doha Institute for Graduate Studies dibagi menjadi dua jenis, yaitu berdasarkan prestasi dan berdasarkan finansial calon mahasiswa.

Beasiswa S2 Qatar dari Doha Institute for Graduate Studies ini akan menggunakan bahasa Arab sebagai bahasa pengantar utama di Doha Institute.

Mahasiswa terkadang juga diminta untuk meneliti mengulas dalam bahasa inggris, kecuali untuk Program Clinical Psychology yang diajarkan sepenuhnya dalam bahasa Inggris.

Pelamar akan mengikuti tes lisan dan tertulis dalam bahasa Arab sebelum diterima menjadi mahasiswa.

Cakupan beasiswa S2 Qatar 2025

  1. Tanggungan biaya penuh perkuliahan
  2. Akomodasi gratis di asrama
  3. Tunjangan bulanan
  4. Asuransi kesehatan

Program studi yang tersedia:

  1. Public Policy
  2. School of Economics, Administration and Public Policy
  3. School of Social Sciences and Humanities
  4. Development Economics
  5. Public Ariministration
  6. Clinical Psychology
  7. Comparative Literature
  8. History
  9. Conflict Management and Humanitarian Action
  10. Critical Security Studies
  11. Human Rights
  12. Journalism
  13. Linguistics and Arabic Lexicography
  14. Media Studies
  15. Philosophy
  16. Politics and International Relations,
  17. Social Psychology
  18. Social Work
  19. Sociology and Anthropology.

Berkas dokumen yang harus dilengkapi:

  1. Dokumen Identitas diri (paspor),
  2. Salinan transkrip nilai S1. Bagi mahasiswa tingkat akhir juga harus mengirimkan transkrip nilai terakhir yang telah didapatkan,
  3. Salinan jazah S1,
  4. Surat referensi minimal dari 2 (dua) pembimbing akademis yang mengetahui hasil kerja pelamar yang diminta melalui formulir aplikasi online. Surat rekomendasi tambahan dapat diserahkan oleh supervisor dari pekerjaan sebelumnya,
  5. Hasil tos TOEFL atau IELTS atau DELF B2 atau Surat Keterangan Resmi yang menyatakan bahwa perkuliahan sebelumnya menggunakan bahasa Inggris sebagal bahasa utama,
  6. Personal Statement,
  7. Essay Akademik (khusus bagi pelamar School of Social Sciences and Humanities),
  8. CV (Curriculum Vitae) terbaru.

Cara daftar

  • Mengakses laman pendaftaran online atau menghubungi admission office: https://www.dohainstitute.edu.qa/en/Admissions-Office/Pages/default.aspx
  • Membuat akun pendaftaran
  • Login dan melengkapi formulir pendaftaran
  • Submit pendaftaran

Jadwal pendaftaran

  • Pendaftaran: 1 September 2024
  • Deadline: 15 Januari 2025
  • Perkuliahan dimulai: 17 Agustus 2025

Bagaimana, tertarik untuk apply beasiswa S2 Qatar 2025 dari Doha Institute tanpa batasan usia ini? Yuk, siapkan persyaratannya segera!

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*