Ternyata, Maarten Paes Lulusan Jurusan Marketing Manajemen Lho!

Kiper Tim Nasional Indonesia, Maarten Paes. (Ist.)
Kiper Tim Nasional Indonesia, Maarten Paes. (Ist.)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Nama kiper timnas sepakbola Indonesia, Maarten Paes menjadi pembicaraan hangat setelah tampil gemilang di dua pertandingan.

Paes berperan besar dalam keberhasilan Indonesia menahan imbang Australia 0-0 di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup C.

Berkali-kali, Paes berhasil menepis bola yang ditendang pemain Australia ke gawang Indonesia.

BACA JUGA:

Sepakbola dan pendidikan

Nah ternyata, Paes tak hanya jago menjaga gawang, tapi juga tak melupakan pendidikan. Tercatat ia adalah lulusan jurusan Marketing Manajemen.

Maarten Paes adalah pemain sepak bola profesional asal Belanda sebelum dinaturalisasi menjadi warga negara Indonesia (WNI). Ia lahir pada 14 Mei 1998.

Paes telah menunjukkan kemampuan di sepak bola sejak usia muda sampai membawanya bermain di level kompetitif.

Selain bermain untuk Timnas Indonesia, Paes adalah penjaga gawang klub Major League Soccer, FC Dallas.

Ia menekuni olahraga sepak bola saat bersekolah dan kemudian bergabung dengan berbagai akademi lokal.

Ketekunan dan konsistensinya membuat Paes lantas diakui sebagai penjaga gawang muda potensial di Belanda.

Meski sibuk bermain bola, Paes tak melupakan pendidikannya.

Dia menimba ilmu pengetahuan di Hogeschool van Amsterdam dengan mengambil jurusan marketing atau ekonomi komersial dengan spesialisasi marketing manajemen. Ia lulus pada 2023.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*