20 Kampus Top Korea yang Berikan Beasiswa S1 Gratis untuk Orang Indonesia, Peluang Emas untuk Dicoba!

Kuliah di Korea Selatan. (kalderanews.com)
Kuliah di Korea Selatan. (kalderanews.com)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Ingin sekali kuliah ke Korea Selatan? Cek, yuk 20 kampus top Korea yang berikan beasiswa S1 gratis untuk orang Indonesia, peluang emas untuk kamu coba!

Dalam upaya untuk meningkatkan akses pendidikan tinggi bagi siswa internasional, banyak universitas di Korea Selatan kini menawarkan beasiswa penuh bagi mahasiswa S1 asal Indonesia.

Program ini tidak hanya memberikan pendidikan berkualitas tinggi tetapi juga membuka peluang besar untuk meraih pengalaman hidup dan studi di salah satu negara dengan sistem pendidikan terbaik di dunia.

BACA JUGA

Cek di sini daftar 20 kampus top di Korea yang memberikan beasiswa S1 gratis untuk orang Indonesia:

1. Seoul National University

Universitas ini dikenal sebagai universitas terbaik di Korea dengan berbagai program studi unggulan di bidang Life Science & Medicine, Chemical & Biological Engineering, Natural Science, dan Education.

Ranking dunia Seoul National University adalah 31 dan di Korea adalah peringkat 1.

2. Yonsei University

Yonsei University merupakan salah satu universitas terkemuka di Korea yang menawarkan program studi unggulan seperti Language & Literature, Library & Information Sciences, Business Administration, dan Sociology.

Universitas ini menduduki peringkat 52 dunia dan 2 di Korea.

3. Korea University

Korea University terkenal dengan program studi di bidang Business & Management, Language & Literature, Public Administration, serta Political Science & International Relations.

Ranking dunia universitas ini adalah 67 dan 4 di Korea.

4. Sungkyunkwan University

Sungkyunkwan University memiliki program studi unggulan di bidang Language & Literature, Library & Information Science, Public Administration, dan New Material Engineering.

Universitas ini berada di peringkat 123 dunia dan 6 di Korea.

5. Hanyang University

Hanyang University terkenal dengan program studi di bidang Architecture, Chemical Engineering, Civil Engineering, dan Material Science & Engineering.

Universitas ini menduduki peringkat 162 dunia dan 7 di Korea.

6. Kyung Hee University

Kyung Hee University menawarkan program studi di bidang Language & Literature, Tourism & Entertainment, Hospital Management, dan Geography.

Universitas ini menduduki peringkat 328 dunia dan 9 di Korea.

7. Kyungpook University

Kyungpook University dikenal dengan program studi di bidang Agricultural, Civil Engineering, Food Science & Biotechnology, serta Chemical Engineering.

Kampus ini berada di peringkat 576 dunia dan 16 di Korea.

8. Pusan National University

Pusan National University menawarkan program studi unggulan di bidang Archeology, Natural Science, Mechanical Engineering, serta Organic Material Science & Engineering.

Ranking dunia universitas ini adalah 524 dan peringkat 18 di Korea.

9. Chung-Ang University

Chung-Ang University terkenal dengan program studi di bidang Business Administration, Film & Multimedia, Food and Building Science, serta Performance Arts & Media. Universitas ini menduduki peringkat 489 dunia dan 10 di Korea.

10. Ewha Womans University

Ewha Womans University menawarkan program studi di bidang Arts & Design, Business Administration, Language & Literature, Sociology, serta Communication & Media.

Universitas ini berada di peringkat 511 dunia dan 14 di Korea.

11. Sogang University

Sogang University terkenal dengan program studi di bidang Business Administration, Language & Literature, serta Engineering & Linguistic.

Ranking dunia universitas ini adalah 491 dan peringkat 11 di Korea.

12. Ajou University

Ajou University menawarkan program studi unggulan di bidang Electrical & Computer Engineering, serta Life Sciences. Universitas ini menduduki peringkat 631-640 dunia dan 18 di Korea.

13. Inha University

Inha University dikenal dengan program studi di bidang Chemical Engineering, Material Sciences & Engineering, Natural Science, serta Arts & Design.

Universitas ini berada di peringkat 631-640 dunia dan 19 di Korea.

14 Hankuk University for Foreign Studies

Hankuk University for Foreign Studies menawarkan program studi di bidang Language & Literature, Business Administration, Global Business & Technology, serta Education.

Universitas ini menduduki peringkat 651-660 dunia dan 20 di Korea.

15. Konkuk University

Konkuk University terkenal dengan program studi di bidang Liberal Arts, Architecture, Engineering, serta Natural Sciences.

Ranking dunia universitas ini adalah 721-730 dan peringkat 23 di Korea.

16. Chonnam National University

Chonnam National University menawarkan program studi unggulan di bidang Agriculture, Biology & Biotechnology, Chemical Engineering, serta Medicine.

Universitas ini berada di peringkat 851-900 dunia dan 26 di Korea.

17. Jeonbuk National University

Jeonbuk National University dikenal dengan program studi di bidang Chemical Engineering, Agriculture, Veterinary Science, serta Life Science.

Universitas ini menduduki peringkat 681-690 dunia dan 22 di Korea.

18. Dongguk University

Dongguk University menawarkan program studi di bidang Film & Multimedia, Theater, Chemical Engineering, serta Business Administration.

Ranking dunia universitas ini adalah 701-710 dan peringkat 24 di Korea.

19. Chungnam National University

Chungnam National University terkenal dengan program studi di bidang Agriculture, Natural Sciences, Engineering, serta Social Sciences.

Universitas ini berada di peringkat 801-850 dunia dan 25 di Korea.

20. Yeungnam University

Yeungnam University menawarkan program studi unggulan di bidang Mechanical Engineering, Electrical & Computer Engineering, serta Biology.

Universitas ini menduduki peringkat 901-950 dunia dan 30 di Korea.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*