Pertama Kali Dirayakan! 24 Juli, Hari Kebaya Nasional, Begini Sejarahnya

Sejumlah orang muda berbusana kebaya berjalan saat sesi peragaan busana di Museum Nasional, Jakarta. (AntaraFoto)
Sejumlah orang muda berbusana kebaya berjalan saat sesi peragaan busana di Museum Nasional, Jakarta. (AntaraFoto)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Baru pertama kali dirayakan, tanggal 24 Juli 2024 dirayakan sebagai Hari Kebaya Nasional. Begini sejarah penetapannya!

Sebenarnya, kebaya telah menjadi bagian dalam sejarah perjalanan perempuan Indonesia. Kebaya pun dikenakan saat Kongres Perempuan.

Kebaya sudah dikenal sebagai salah satu busana tradisi yang dikenakan perempuan di beberapa daerah di Indonesia.

BACA JUGA:

Mewarnai perjalanan bangsa Indonesia

Busana kebaya ikut mewarnai sejarah perjalanan Indonesia, yang dikenakan para perempuan pejuang.

Para perempuan Indonesia yang hadir dalam Kongres Perempuan pertama juga mengenakan kebaya.

Tak hanya busana atau pakaian, kebaya menjadi warisan dan aset budaya, sekaligus identitas bangsa yang bersifat lintas etnis.

Sampai saat ini, kebaya pun menjadi pilihan busana yang digunakan secara nasional dalam berbagai kegiatan resmi ataupun nonresmi, baik skala nasional maupun internasional.

Maka pada 4 Agustus 2023, Pemerintah menetapkan tanggal 24 Juli sebagai Hari Kebaya Nasional.

Kebijakan ini ditetapkan melalui Keppres No. 19 Tahun 2023 tentang Hari Kebaya Nasional.

Perayaan Hari Kebaya

Menyambut Keppres itu, Kongres Wanita Indonesia (Kowani) bakal menggelar Peringatan Hari Kebaya Nasional Ke-1 Tahun 2024 pada 24 Juli 2024 di Istora Senayan, Jakarta.

Rencana, ada sekira 7.000 perempuan berkebaya bakal hadir.

Melalui perayaan ini, para perempuan Indonesia diharapkan terus bersinergi dalam melestarikan kebaya sebagai budaya bangsa.

Selain mengembangkan dan melestarikan kebaya, peringatan ini diharapkan akan memperkuat identitas bangsa sekaligus penguatan ekonomi.

Melalui berkebaya, perempuan tak saja mengartikulasikan dirinya melalui busana, tetapi juga memiliki pemahaman serta perwujudan kecintaan terhadap bangsa.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*