UMPTKIN 2024 Sebentar Lagi, Kenali Materi yang Akan Diujikan, untuk Persiapan Belajar Sekarang!

Beasiswa mahasiswa aktif
Beasiswa mahasiswa aktif (KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UMPTKIN) 2024 semakin dekat. Inilah materi yang akan diujikan pada UMPTKIN 2024.

UMPTKIN 2024 merupakan salah satu jalur penting bagi para calon mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi agama Islam negeri.

Persiapan yang matang sangat diperlukan agar dapat menghadapi ujian dengan baik dan meraih hasil yang memuaskan.

BACA JUGA:

Melansir situs resmi PTKIN, berikut ini adalah materi ujian yang akan diujikan pada UM-PTKIN 2024:

1. Penalaran Akademik (PA)

Materi ini mengukur kemampuan potensi calon mahasiswa yang dapat mendukung penyelesaian dan keberhasilan studi di jenjang strata satu. Ujian terdiri atas:

  • Penalaran Verbal: Menguji kemampuan pemahaman berbahasa secara tertulis dan keterampilan bahasa berdasarkan struktur dan aturan bahasa, baik dalam kata, kalimat, maupun narasi. Konteksnya meliputi aspek keindonesiaan, keislaman, sains dan teknologi, pendidikan, kesehatan, ekonomi dan bisnis, serta seni budaya dan olahraga.
  • Penalaran Gambar: Mengukur kemampuan dalam memvisualisasikan dan memahami objek atau simbol secara abstrak, yang cocok untuk memprediksi kreativitas calon mahasiswa.
  • Penalaran Kuantitatif: Menguji kemampuan menerapkan konsep hitungan, logika angka, dan simbol numerik dalam berpikir sistematis dan memecahkan masalah.

2. Penalaran Matematika

Materi ini mengukur kemampuan peserta dalam memahami dan menganalisis isi bacaan sederhana dengan menggunakan penalarannya untuk memecahkan permasalahan kehidupan sehari-hari.

Bacaan tersebut dielaborasi melalui berbagai representasi seperti grafik, tabel, dan bagan, guna memprediksi dan/atau mengambil keputusan yang diperlukan sebagai bekal menghadapi tuntutan hidup abad ke-21.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*