Dies Natalis Unpar ke-69, Momen Refleksi Komunitas Akademik

Ilustrasi: Mahasiswa (Dok. Unpar)
Sharing for Empowerment

BANDUNG, KalderaNews.com – Universitas Katolik Parahyangan (Unpar) rayakan dies natalis ke-69 dengan mengangkat tema “Navigating the Path”.

Tema ini mengajak komunitas akademik untuk bersama-sama kembali menggali dan memetakan potensi internal dan mengidentifikasi peluang juga tantangan.

Ketua Pengurus Yayasan Unpar, Romo Basilius Hendra Kimawan OSC mengatakan, bermodalkan visi, komitmen dan keberanian, kini Unpar berusia 69 tahun.

BACA JUGA:

“Kita patut bersyukur masih diberikan kesempatan untuk melanjutkan partisipasi itu pada masa mendatang,” kata Romo Hendra Kimawan.

AI untuk membangun masa depan manusia

Romo Hendra Kimawan juga menyinggung tentang perkembangan teknologi Generative Artificial Intelligence (Generative AI) dalam dunia pendidikan.

“Transformasi pendidikan dan penelitian yang dipicu AI, harus ditinjau secara cermat dan diarahkan pada pendekatan yang berpusat manusia. Potensi AI atau teknologi lain, hendaknya meningkatkan kemampuan manusia untuk membangun masa depan manusia yang inklusif,” katanya.

Refleksi komunitas akademik Unpar

Sementara itu, Rektor Unpar, Prof Tri Basuki Joewono menyatakan bahwa dies natalis ini merupakan bahan refleksi bagi komunitas akademik Unpar.

Sebagai komunitas akademik, ujar Prof Tri Basuki, mesti bahu-membahu membangun habitat komunitas yang menghidupi kemanusiaan secara utuh dan penuh demi martabat manusia serta keutuhan ekologis.

“Mengapresiasi berbagai capaian, mengevaluasi berbagai kekurangan, dan melakukan kilas balik sambil mengucapkan syukur kepada Tuhan bahwa ada banyak kesempatan yang telah dianugerahkan,” ujar Rektor.

“Penting bagi Unpar untuk bertransformasi akan membuatnya terus relevan dan signifikan bagi masyarakat,” tutur Rektor

Rangkaian perayaan Dies Natalis ke-69 Unpar diawali Misa yang dipimpin Uskup Bandung Mgr Antonius Subianto Bunjamin OSC, Uskup Bogor Mgr Paskalis Bruno Syukur OFM, dan Uskup Purwokerto Mgr Christophorus Tri Harsono.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*