Kuota Sekolah SNBP 2024 Diumumkan Hari Ini, Berikut Cara Cek Kuotanya!

Siswa SMA. (ISt.)
Siswa SMA. (ISt.)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Hari ini, menurut jadwal, kuota sekolah Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024 akan diumumkan Berikut adalah cara untuk mengeceknya.

Kuota sekolah SNBP 2024 diumumkan pada hari Kamis, 28 Desember 2023. Pengumuman ini merupakan tahap pertama dalam rangkaian seleksi masuk PTN.

Kuota sekolah SNBP 2024 dihitung berdasarkan akreditasi yang dimiliki oleh sekolah dan juga jumlah siswa.

BACA JUGA:

Hal inilah yang kemudian berpengaruh terhadap jumlah siswa yang dapat mendaftar (eligible) melalui jalur SNBP dari sekolah tersebut.

Nantinya, sekolah memiliki hak sanggah yang akan dimulai sejak tanggal 28 Desember 2023 hingga 17 Januari 2024.

Aturan Kuota Sekolah SNBP 2024

Kuota sekolah disesuaikan akreditasi sekolah dalam menentukan siswa eligible, yaitu:

  • Sekolah akreditasi A: 40 persen siswa terbaik
  • Sekolah akreditasi B: 25 persen siswa terbaik
  • Sekolah akreditasi C: 5 persen siswa terbaik

Syarat Siswa Eligible

  • Merupakan siswa SMA/SMK/MA kelas terakhir (kelas XII) pada tahun 2024 yang memiliki prestasi unggul.
  • Warga Negara Indonesia (WNI) dan memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK).
  • Memiliki NISN dan terdaftar di PDSS.
  • Memiliki nilai rapor yang telah diisikan di PDSS.
  • Wajib mengunggah Portofolio bagi yang memilih program studi Bidang Seni & Olahraga.
  • Memiliki Kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses studi.
  • Memiliki prestasi akademik dan memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh masing-masing PTN.

Cara Cek Kuota Sekolah SNBP 2024

Inilah cara mengetahui jumlah kuota siswa eligible SNBP 2024 melalui laman resmi SNPMB BPPP Kemendikbud:

  1. Pertama, kamu bisa membuka website SNPMB di laman https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.
  2. Selanjutnya, klik tiga garis yang ada di tepi kiri website lalu klik menu SNBP.
  3. Klik pada menu Kuota Sekolah.
  4. Menu pencarian bisa berdasarkan lokasi sekolah ataupun data NPSN.
  5. Bila mencari menggunakan NPSN, masukkan data nomor sekolah lalu klik “Cari”.
  6. Bila mencari menggunakan lokasi sekolah, kamu harus memilih “Provinsi”, “Kabupaten”, dan “Kota Domisili”, lalu klik menu “Cari”.
  7. Tunggu hasilnya ditampilkan oleh sistem.

Itulah cara cek kuota sekolah SNBP 2024 yang bisa diakses melalui situs resmi dari SNPMB BPPP Kemedikbud.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*