Negara dengan Sistem Pendidikan Terbaik di Asia Tenggara, Indonesia Nomor Berapa?

Para pelajar SMA di Singapura
Ilustrasi: Para pelajar SMA beinteraksi sosial (KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com-  Inilah beberapa negara di kawasan Asia Tenggara yang dikenal memiliki sistem pendidikan terbaik. Indonesia nomor berapa ya?

Beberapa negara di Asia Tenggara memiliki lingkungan pendidikan yang inovatif, dan mempersiapkan generasi mendatang untuk menghadapi tantangan global.

Asia Tenggara juga memiliki reputasi yang kuat dalam menghasilkan siswa yang berprestasi dengan sistem pendidikan yang berorientasi pada keunggulan akademik.

BACA JUGA:

Berikut adalah beberapa negara di Asia Tenggara dengan sistem pendidikan terbaik:

1. Singapura

Singapura terus menjadi negara di Asia Tenggara dengan sistem pendidikan terbaik, bahkan juga di tingkat global.

Dengan pendekatan yang sangat terstruktur dan kurikulum yang ketat, Singapura membangun dasar kuat dalam literasi dan keterampilan matematika.

Guru-guru di Singapura menjalani pelatihan intensif, dan pemerintah aktif mendukung inovasi dalam pengajaran.

 Inisiatif seperti “Teach Less, Learn More” menekankan pemahaman konsep daripada sekadar menghafal.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*