Wregas Bhanuteja, Sang Sutradara Budi Pekerti, Lulusan Kolese de Britto Yogyakarta

Sharing for Empowerment

Keluarganya pun ikut terdampak perundungan di media sosial tersebut. Identitas mereka menjadi incaran kesalahan dan kecaman.

Sutradara Wregas menyodorkan pesan kuat tentang perundungan di media sosial yang kini menjadi realita dalam masyarakat kita.

Lulusan Kolese de Britto

Raphael Wregas Bhanuteja merupakan sineas muda asal Yogyakarta yang lahir pada 20 Oktober 1992.

Wregas adalah lulusan dari SMA De Britto Yogyakarta. Sejak SMA, ia telah mencipta karya-karya sinema.

Total ada 10 film pendek sederhana yang sudah dibuat oleh Wregas semasa SMA. Salah satunya berjudul “Aku”, yang berhasil meraih prestasi di Kompetisi Film Pendek Psymotion.

Dia meneruskan pendidikan di Fakultas Film dan Televisi Institut Kesenian Jakarta (IKJ). Selama kuliah, Wregas membuat beberapa karya film pendek.

Pada 2013, Wregas magang bersama Riri Riza, dan menjadi asisten sutradara ketiga dalam film Sokola Rimba (2013).

Film pendek karyanya, Lemantun (2014) berhasil meraih beberapa penghargaan dalam Festival Film Pendek XXI 2015 dan Apresiasi Film Indonesia 2015.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*