Profil 6 Tokoh yang Baru Diberi Gelar Pahlawan Nasional

Pahlawan Nasional. (kalderanews.com)
Pahlawan Nasional. (kalderanews.com)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Pemerintah memberikan gelar Pahlawan Nasional ke-6 tokoh. Inilah profil 6 tokoh yang diberi gelar Pahlawan Nasional terbaru.

Presiden Joko Widodo memberikan langsung gelar tersebut kepada perwakilan keluarga di Istana Negara, Jakarta, Jumat, 10 November 2023.

Penganugerahan itu diterima oleh perwakilan dari masing-masing keluarga keenam tokoh yang hadir di Istana Negara.

BACA JUGA:

Nah, berikut ini profil 6 Pahlawan Nasional terbaru:

Ida Dewa Agung Jambe

Ida Dewa Agung Jamben adalah raja dari Kerajaan Klungkung pada tahun 1686. Ia merupakan penerus Dinasti Gelgel.

Ida Dewa Agung Jambe gugur saat Perang Puputan melawan Belanda pada 28 April 1908.

Puputan merupakan perang habis-habisan, tetapi bukan bertujuan untuk menang, melainkan untuk menyambut kematian di hadapan musuh sampai habis tak bersisa.

Perang ini biasanya diikuti oleh semua rakyat kerajaan tanpa terkecuali.

Bataha Santiago

Bataha Santiago adalah Raja Manganitu yang memerintah pada 1670 – 1675.

Ia adalah raja ketiga Manganitu yang wilayahnya kini berada di Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*