Cara Membangan Kebiasan Membaca Ala Mendikbudristek Nadiem

Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Membangun kebiasaan membaca harus dilakukan sejak dini kepada anak-anak. Inilah cara membangun kebiasaan membaca ala Mendikbudristek Nadiem Makarim.

Dengan cara ini maka mereka bisa berpeluang untuk cinta kepada buku ketika sudah dewasa. 

Cara ini bisa diterapkan kepada setiap anak untuk memberikan stimulasi sejak dini.

Demi meningkatkan kebiasan itu maka Mendikbudristek, Nadiem Makarim memberikan suatu cara agar anak bisa lebih cinta pada buku.

BACA JUGA: 

Beri kemudahan mengakses buku

Menurut Menteri Nadiem, menciptakan literasi sejak dini sangat penting bagi anak-anak.

Dengan cara ini maka mereka bisa merasakan akan kecintaan pada buku dan daya literasinya akan terus meningkat lebih tinggi. 

Untuk bisa menciptakan suasana itu maka akan perlu dipermudah dalam mengakses buku.

Misalnya dengan memberikan space buku di berbagai ruangan agar bisa dijangkau oleh anak.

Bila perlu tempat buku itu ada di berbagai tempat mulai dari kamar pandi hingga di setiap pojok rumah. 

Ia mengungkapkan jika di kamar mandi rumahnya juga diletakkan tumpukan rumah.

Bahkan di ruang TV, pojok rumah atau tempat lain juga tersedia berbagai buku agar bisa di akses oleh anak-anak. 

Selain dengan cara itu maka buku bisa juga diletakkan di tempat yang terlihat dan mudah dijangkau.

Lalu anak juga diajarkan membaca sejak kecil mulai dengan menggambar atau flash card. 

Bila perlu anak-anak yang masih usia 2,5 tahun juga perlu diajarkan belajar dengan menggunakan flashcard. 

Dongengkan cerita

Bila kehadiran buku sudah ada di setiap tempat maka tinggal di dongengkan atau membacakan buku ke anak.

Dalam membacakan buku sebaiknya dilakukan dengan durasi antara 20-25 menit setiap harinya. 

Buku yang dibacakan sebaiknya cerita yang memang disukai oleh anak-anak.

Dengan cara ini maka daya literasi anak akan meningkat dan menimbulkan jatuh cinta ke buku. 

Menurutnya cara seperti ini bisa menstimulasi imajinasi anak dalam membaca buku. 

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*