JAKARTA, KalderaNews.com – Kamu mau kuliah ke luar negeri? Bulan ini akan dibuka Beasiswa Indonesia Maju Program Persiapan Sarjana Luar Negeri Angkatan 4.
Bantuan pendidikan ini untuk para siswa SMA, MA, SMK yang ingin meraih beasiswa kuliah S1 di luar negeri.
Beasiswa Indonesia Maju atau BIM merupakan program beasiswa yang disediakan untuk siswa berprestasi bidang akademik dan non akademik.
BACA JUGA:
- Digital Skola Buka Beasiswa Data Analyst, Pendaftaran Dibuka Sampai 15 Oktober Mendatang
- France Excellence Eiffel, Program Beasiswa S2 dan S3 di Prancis, Cek Di Sini
- Berikut Beasiswa Timur Tengah yang Masih Buka Pendaftaran, Kuliah Gratis Lho!
Pada BIM Persiapan S1 luar negeri angkatan 3 yang lalu, ada 105 perguruan tinggi luar negeri yang bisa dipilih siswa SMA/SMK/MA.
Cakupan BIM
Jika lolos beasiswa ini maka siswa bisa mendapatkan:
- Kursus dan tes SAT/CAT
- Kursus dan tes TOEFL iBY/IELTS
- Program pengayaan non akademik
- Kursus pengayaan akademik lainnya
- Layanan College Counseling
- Aplikasi atau pendaftaran ke perguruan tinggi
Namun sebelum jadwal resminya dibuka, tidak ada salahnya tahu dulu cara daftar BIM untuk persiapan.
Cara daftar Beasiswa Indonesia Maju
- Mendaftarkan diri secara online laman https://bim-pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id/
- Melengkapi dan mengunggah semua dokumen yang dipersyaratkan pada aplikasi pendaftaran
- Memastikan mendapatkan email notifikasi bahwa sudah terdaftar
- Bagi peserta didik berprestasi dari ajang talenta non Puspresnas/BPTI dan non-ajang talenta wajib mendaftarkan prestasi pada laman kurasi: http://kurasi-pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id/
Persyaratan Beasiswa Indonesia Maju
- Merupakan siswa kelas XI pada jenjang SMA/SMK/MA/sederajat yang berprestasi di ajang olimpiade/lomba/kompetisi/festival tingkat nasional atau internasional. Baik yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) atau Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) maupun oleh lembaga/masyarakat di luar Puspresnas dan BPTI pada 3 tahun terakhir.
- Berikut bidang lomba yang bisa disertakan dalam beasiswa ini: Sains (riset, teknologi dan inovasi); Bidang seni (literasi, dan bahasa); Bidang olahraga dan kesehatan jasmani; Bidang vokasi dan kewirausahaan tingkat nasional maupun internasional.
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Memiliki integritas kebangsaan
- Sehat Jasmani dan Rohani
- Memiliki integritas kebangsaan sebagai Pelajar Pancasila calon pemimpin masa depan bangsa
- Tidak sedang mendapatkan beasiswa dari sumber lainnya dengan peruntukan komponen biaya yang sama
- Memiliki kefasihan berbahasa Inggris/bahasa asing lainnya sesuai dengan negara tujuan studi
- Bagi penyandang disabilitas wajib menyertakan jenis kekhususannya dari spesialis atau dokter ahli yang sesuai dengan ketentuannya
- Mengisi profil diri pada formulir pendaftaran online pada laman https://bim-pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id/
- Bersedia mengikuti seluruh rangkaian program persiapan dengan baik
- Sehat jasmani dan rohani
- Mendapat dukungan dari orangtua dan sekolah untuk bisa mengikuti program BIM persiapan S1 luar negeri
Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com
Leave a Reply