Siapa Sih Oppenheimer? Film, Bapak Bom Atom, dan Penyesalan Ilmuwan

Julius Robert Oppenheimer. (Ist.)
Julius Robert Oppenheimer. (Ist.)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Oppenheimer sedang ramai diperbincangkan di jagat maya. Siapa sih Oppenheimer? Apa karyanya di dunia ilmu pengetahuan?

Nama Oppenheimer kini sedang trending di berbagai platform media sosial. Ya, terutama sejak dirilisnya film bertajuk “Oppenheimer” karya sutradara Christopher Nolan.

Ia seorang ilmuwan fisika yang dikenal sebagai penemu bom atom. Itulah yang membuat ia dijuluki “Bapak Bom Atom”.

BACA JUGA:

Belajar kimia, tertarik fisika

Nama lengkapnya Julius Robert Oppenheimer atau dikenal dengan panggilan Oppenheimer. Ia lahir di New York (AS) pada 22 April 1904.

Ia anak dari pasangan Julius S. Oppenheimer, seorang pedagang tekstil Jerman yang kaya. Sementara ibunya seniman keturunan Yahudi bernama Ella Friedman.

Dia mempelajari kimia di Universitas Harvard pada 1922. Tetapi, ia malah tertarik pada fisika.

Ia melakukan penelitian terkait nuklir di Laboratorium Cavendish Universitas Cambridge. Dpada usia 22 tahun, gelar Ph.D. dari Universitas Göttingen, ia raih.

Maka, Oppenheimer mendirikan sekolah fisika teoretis Amerika dan melakukan berbagai penelitian penting terkait astrofisika, fisika nuklir, spektroskopi, dan teori medan kuantum.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*