Sosok Darlane Litaay, Awardee LPDP RI Asal Papua Yang Disanjung Menkeu Sri Mulyani

Unggahan Sri Mulyani tentang Darlane Litaay, Awardee LPDP RI Yang Ingin Kembali Ke Tanah Papua (Instagram: @smindrawati)
Unggahan Sri Mulyani tentang Darlane Litaay, Awardee LPDP RI Yang Ingin Kembali Ke Tanah Papua (Instagram: @smindrawati)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Belum lama ini, akun pribadi Menkeu Sri Mulyani mengunggah postingan tentang Darlane Litaay, Awardee LPDP RI yang berhasil lulus dari City University of New York, Amerika Serikat

. Dari unggahan Menkeu Sri Mulyani, ia memberi apresiasi Darlane Lataay yang mengambil Jurusan Tari hingga ke Negeri Paman Sam itu.

Dikutip dari akun pribadinya, Menkeu Sri Mulyani mendoakan Darlane agar ilmu yang telah didapat bermanfaat bagi orang-orang di sekitarnya. Juga untuk Indonesia.

“Selamat @darlane_litaay atas prestasi yang luar biasa. Semoga ilmu yang diperoleh menjadi berkah dan bermanfaat untuk orang-orang di sekitarmu, dan tentu juga Indonesia,” tulis Sri dalam akun Instagramnya pada Rabu, 7 Juni 2023 kemarin.

BACA JUGA:

Dari unggahan Sri Mulyani @smindrawati juga menyampaikan rasa bangga atas prestasi Dalane Litaay.

Selain itu juga karena keinginan Darlane Litaay untuk kembali ke tanah asalnya, Papua. Dirinya ingin mengabdikan diri di Institut Seni dan Budaya Indonesia (ISBI) Papua.

Menari di atas kapal pesiar

Seperti yang diunggah oleh Sri, Darlane Litaay merayakan kelulusannya dengan menari di atas kapal pesiar.

Aksi Darlane Litaay ini merupakan tanda bahwa dirinya adalah seorang seniman.

Dirinya resmi mendapat gelar dari program studi Master of Fine Arts (M.F.A) in Performance and Interactive Media Arts dari City University of New York.

“Darlane merayakan pencapaiannya dengan caranya sendiri yang unik, sesuai dengan passion-nya terhadap dunia tari – seperti kata orang bijak, do what you love, love what you do,” tulis Sri Mulyani lagi.

Tak hanya itu, Sri Mulyani pun sangat menyambut baik niat baik Darlane untuk kembali ke Tanah Papua.

“Yang lebih keren, tentu adalah keinginan Darlane sendiri untuk mengajar seni di Institut Seni dan Budaya Indonesia (ISBI) Tanah Papua @isbitanahpapua usai menamatkan studi di Amerika,” tambah Sri Mulyani.

Hal lain yang juga disoroti oleh Menkeu Sri Mulyani lantaran Darlane menekuni profesi tari yang diakui masih sangat minim di Indoenesia.

“Kegigihan Darlane dalam menekuni dunia tari telah membawanya mengelana berbagai negara di tiga benua, bukti bahwa kesuksesan profesi seniman juga tak kalah dengan profesi lainnya,” tulis Sri Mulyani.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*