JAKARTA, KalderaNews.com – Jadwal Lengkap PPDB Madrasah DKI 2023 Jenjang MI, MTs, dan MA Per Jalur. Pendaftaran di semua jenjang tidak dipungut biaya.
Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Madrasah DKI Jakarta memasuki masa pengajuan akun hingga 31 Mei 2023.
Sesudah akun dibuat dan terverifikasi, calon siswa dan orang tua bisa mendaftar dan memilih MI, MTs, atau MA tujuan.
BACA JUGA:
- Catat, Inilah Daftar Nomor Telepon dan Alamat Posko Pengaduan PPDB Jakarta 2023
- Inilah Jadwal Lengkap dan Kuota PPDB SMA dan SMK 2023 di Sumut
- PPDB Sekolah Negeri dan Swasta di Surabaya Digelar Serentak, Tapi Tak Semua Sekolah Ikut
Pendaftaran dan seleksi PPDB Madrasah Jakarta terdekat digelar pada 5-6 Juni 2023 untuk MTs dan MA Jalur Zonasi RT. Seluruh pelaksanaan PPDB ini tidak dipungut biaya alias gratis.
Berikut Jadwal Lengkap PPDB Madrasah DKI Jakarta
Nah, berikut Jadwal Lengkap PPDB Madrasah DKI Jakarta jenjang MI, MTs, dan MA 2023 di semua jalur seperti dikutip dari laman resminya.
Perlu diketahui, pendaftaran berlangsung 24 jam setiap hari, kecuali di hari pertama dimulai pada pukul 08.00 WIB dan hari terakhir ditutup pada pukul 15.00 WIB.
Jadwal PPDB MI Jakarta 2023 Jalur Zonasi
Jalur Zonasi MI ditentukan berdasarkan jarak antara RT domisili calon siswa dengan RT Madrasah. Kuota siswa jalur ini adalah 50 persen dari total daya tampung madrasah.
Berikut jadwalnya:
- Pengajuan akun: 15-31 Mei 2023
- Pendaftaran dan seleksi: 12-13 Juni 2023
- Pengumuman: 13 Juni 2023 pukul 08.00 WIB
- Lapor diri: 13 Juni 2023 08.00-15.00 WIB
Jadwal PPDB MI Jalur Anak Guru dan Pindah Tugas Orang Tua
Jalur ini dibuka dengan kuota 10 persen dari total daya tampung madrasah. Berikut jadwalnya:
- Pengajuan akun: 15-31 Mei 2023
- Pendaftaran dan seleksi: 16-17 Juni 2023
- Pengumuman: 18 Juni 2023 pukul 08.00 WIB
- Lapor diri: 18 Juni 2023 08.00-15.00 WIB
Jadwal PPDB MI Reguler
Jalur ini dibuka dengan kuota 40 persen dari total daya tampung madrasah. Seleksi menggunakan dasar usia tertua ke termuda dan waktu mendaftar paling dahulu.
Berikut jadwalnya:
- Pengajuan akun: 15-31 Mei 2023
- Pendaftaran dan seleksi: 21-22 Juni 2023
- Pengumuman: 23 Juni 2023 pukul 08.00 WIB
- Lapor diri: 23 Juni 2023 08.00-15.00 WIB
Jadwal PPDB MI Tahap Akhir
Jalur ini dibuka jika kuota tiap jalur sebelumnya tidak terpenuhi. Dasar seleksinya yaitu usia tertua ke termuda dan waktu mendaftar yang lebih dahulu. Berikut jadwalnya:
- Pengajuan akun: 15-31 Mei 2023
- Pendaftaran dan seleksi: 3 Juli 2023
- Pengumuman: 4 Juli 2023 pukul 08.00 WIB
- Lapor diri: 4 Juli 2023 08.00-15.00 WIB
Jadwal PPDB MTs & MA Jakarta 2023 Jalur Zonasi RT
Untuk jenjang MTs dan MA Jakarta, kuota PPDB Jalur Zonasi dibuka 5 persen dari total daya tampung. Seleksi berdasarkan kedekatan RT domisili calon siswa dengan madrasahnya.
Berikut jadwalnya:
- Pengajuan akun: 15-31 Mei 2023
- Pendaftaran dan seleksi: 5-6 Juni 2023
- Pengumuman: 7 Juni 2023 pukul 08.00 WIB
- Lapor diri: 7 Juni 2023 08.00-15.00 WIB
Jadwal PPDB MTs & MA Jalur Afirmasi Prestasi
Jalur Afirmasi Prestasi dibuka dengan kuota 5 persen bagi calon siswa yang berpresatasi akademik di ajang KSM, OSN, MYRES, KOPSI, lomba penelitian atau karya ilmiah yang digelar pemerintah, dan penghargaan dari luar negeri kelanjuan OSN seperti IMO, IBO, IPhO, IChO, IGeO, IESO, IAO, IOAA, IEO, IEYi, dan ASPC.
Calon siswa bisa memilih 2 madrasah tujuan. Berikut jadwalnya:
- Pengajuan akun: 15-31 Mei 2023
- Pendaftaran dan seleksi: 8-9 Juni 2023
- Pengumuman: 12 Juni 2023 pukul 08.00 WIB
- Lapor diri: 12 Juni 2023 08.00-15.00 WIB
Jadwal PPDB MTs & MA Jalur Afirmasi DTKS
Jalur Afirmasi DTKS dibuka untuk calon siswa dari keluarga tidak mampu. Tersedia kuota 15 persen bagi calon siswa di jalur ini dari total daya tampung madrasah. Calon siswa juga bisa memilih 2 madrasah tujuan.
Berikut jadwalnya:
- Pengajuan akun: 15-31 Mei 2023
- Pendaftaran dan seleksi: 8-9 Juni 2023
- Pengumuman: 12 Juni 2023 pukul 08.00 WIB
- Lapor diri: 12 Juni 2023 08.00-15.00 WIB
Jadwal PPDB MTs & MA Jalur Anak Guru dan Pindah Tugas Orang Tua
Kuota jalur ini adalah 5 persen dari total daya tampung sekolah. Berikut jadwalnya:
- Pengajuan akun: 15-31 Mei 2023
- Pendaftaran dan seleksi: 14-15 Juni 2023
- Pengumuman: 16 Juni 2023 pukul 08.00 WIB
- Lapor diri: 16 Juni 2023 08.00-15.00 WIB
Jadwal PPDB MTs & MA Jalur Tahfidz Al-Qur’an
Khusus peserta jalur ini akan menjalani wawancara sebagai bagian seleksi. Kuota jalur ini adalah 5 persen dari total daya tampung sekolah.
Berikut jadwalnya:
- Pengajuan akun: 15-31 Mei 2023
- Pendaftaran dan seleksi: 19-20 Juni 2023
- Wawancara: 21-22 Juni 2023 pukul 08.00-15.00 WIB
- Pengumuman: 23 Juni 2023 pukul 08.00 WIB
- Lapor diri: 23 Juni 2023 08.00-15.00 WIB
Jadwal PPDB MTs & MA Jalur Reguler
Seleksi Jalur Reguler menggunakan nilai akhir. Jika nilainya sama, maka dilakukan seleksi berdasarkan pilihan madrasah, usia, dan baru kemudian waktu mendaftar.
Calon siswa Jalur Reguler bisa mendaftar ke 2 madrasah. Kuotanya 25 persen dari total daya tampung tiap sekolah. Berikut jadwalnya:
- Pengajuan akun: 15-31 Mei 2023
- Pendaftaran dan seleksi: 26-27 Juni 2023
- Pengumuman: 28 Juni 2023 pukul 08.00 WIB
- Lapor diri: 28 Juni 2023 08.00-15.00 WIB
Jadwal PPDB MTs & MA Jalur Madrasah
Ketentuan seleksi jalur ini sama dengan Jalur Reguler. Namun, pendaftarnya wajib berasal dari MI dan atau MTs, bukan SMP. Kuotanya 40 persen dari total daya tampung.
Berikut jadwalnya:
- Pengajuan akun: 15-31 Mei 2023
- Pendaftaran dan seleksi: 1-2 Juli 2023
- Pengumuman: 3 Juli 2023 pukul 08.00 WIB
- Lapor diri: 3 Juli 2023 08.00-15.00 WIB
Jadwal PPDB MTs & MA Tahap Akhir
Seperti di PPDB MI, jalur ini dibuka jika kuota tiap jalur sebelumnya tidak terpenuhi. Dasar seleksinya yaitu usia tertua ke termuda dan waktu mendaftar yang lebih dahulu.
Berikut jadwalnya:
- Pengajuan akun: 15-31 Mei 2023
- Pendaftaran dan seleksi: 6 Juli 2023
- Pengumuman: 7 Juli 2023 pukul 08.00 WIB
- Lapor diri: 7-8 Juli 2023 08.00-15.00 WIB
Selengkapnya tentang PPDB Madrasah DKI Jakarta bisa dilihat di laman https://ppdb-madrasahdki.com.
Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com
Leave a Reply