Kadisdik Banten Minta Siswa yang Lulus SMA untuk Gigih Mencari Ilmu

Pawai Kelulusan Siswa SMA
Pawai Kelulusan Siswa SMA (KalderaNews/JS de Britto)
Sharing for Empowerment

TANGERANG, KalderaNews.com – Kepala Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Provinsi Banten, Dr. H. Tabrani, M.Pd memberikan arahan khususnya kepada kelas 12 yang telah dinyatakan lulus untuk terus gigih mencari ilmu sebagai bekal masa depan. 

Ia menandaskan hanya dengan ilmu, hidup jadi mudah, dengan agama hidup terarah, dan dengan seni hidup menjadi indah.

Arahan ini disampaikannya saat melakukani inspeksi mendadak (sidak) di sebuah sekolah di Tangerang Selatan.

BACA JUGA:

Tabrani menegaskan bahwa kunjungan mendadak ke sekolah-sekolah akan terus berlanjut. Hal ini dilakukan untuk melihat kondisi sarana prasarana dan bagaimana pelayanan yang dilakukan di sejumlah sekolah.

“Ini dilakukan agar sekolah yang ada di Provinsi Banten dapat lebih baik dalam memberikan pelayanan dan dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di bidang pendidikan,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*