Inilah 8 Objek Wisata Andalan DKI Jakarta, Ada yang Nihil Pengunjung Lho!

Keindahan Pantai Ancol
Anak-anak bermain air dan pasir di bibir Pantai Ancol ditemani orangtua (KalderaNews/JS de Britto)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Taman Impian Jaya Ancol, Ragunan, dan Monas adalah objek wisata andalan DKI Jakarta yang ramai dikunjungi wisatawan saat musim liburan.

Lantas, manakah objek wisata yang menjadi andalan di DKI Jakarta saat liburan Lebaran ini?

Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), ada delapan objek wisata yang dikategorikan sebagai objek wisata unggulan DKI Jakarta.

BACA JUGA:

Total, ada 26,7 juta kunjungan wisatawan ke enam objek wisata ungulan ibu kota tersebut sepanjang 2022.

Jumlah itu meningkat 430,81% dari kunjungan wisatawan periode tahun sebelumnya (year-on-year/yoy).

Tercatat, Taman Impian Jaya Ancol menempati posisi puncak daftar objek wisata unggulan DKI Jakarta dengan 13,01 juta kunjungan wisatawan pada 2022 alias naik 301,54% secara tahunan (yoy).

Selanjutnya, Ragunan menempati peringkat kedua dengan 6,55 juta kunjungan wisatawan pada tahun lalu. Jumlah kunjungan wisatawan ini meningkat 735,45% dari tahun sebelumnya (yoy).

Kemudian, Monumen Nasional alias Monas di peringkat ketiga dengan 5 juta kunjungan wisatawan sepanjang 2022.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*