JAKARTA, KalderaNews.com – Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2023 berhasil menyeleksi sebanyak 44.928 siswa pendaftar Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah.
Ketua Umum Tim Penanggung Jawab SNPMB Mochamad Ashari mengatakan jumlah siswa yang lolos KIP Kuliah di SNBP 2023 adalah 44.928 siswa dengan presentase diterima yakni 23,42 persen.
Meski lolos SNBP, siswa pendaftar Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah 2023 ternyata masih harus menunggu verifikasi dan validasi dari pihak perguruan tinggi negeri untuk mengetahui apakah lolos sebagai penerima KIP Kuliah Merdeka.
BACA JUGA:
- Jangan Lupa, Ini Persyaratan, Jadwal, dan Cara Mendaftar KIP Kuliah 2023
- Berikut 30 Kampus Swasta Ternama Penerima KIP Kuliah 2023, Kamu Bisa Cek Di Sini
- Aceh Nomor Dua, Inilah 20 Provinsi Penerima KIP Kuliah Terbanyak di SNBP 2023
Dengan begitu dapat dikatakan bahwa meski dinyatakan lolos SNBP 2023, ternyata pendaftar KIP Kuliah 2023 tidak otomatis menjadi mahasiswa penerima KIP Kuliah 2023.
Pihak perguruan tinggi masih akan meminta sejumlah data untuk memverifikasi dan validasi guna menentukan apakah mahasiswa tersebut layak menjadi mahasiswa penerima KIP Kuliah 2023.
Oleh sebab itu peserta KIP Kuliah yang lolos SNBP 2023 wajib melakukan daftar ulang. Setelah itu baru akan diverifikasi kelayakannya. Hasil verifikasi dan validasi akan diumumkan masing-masing perguruan tinggi.
Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com
Leave a Reply