Di Banten Baru Ada 35 Sekolah di Daftar 1.000 Top Skor Sekolah Berdasarkan Nilai UTBK Versi LTMPT

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Provinsi Banten Tabrani
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Provinsi Banten Tabrani (KalderaNews/Disdik Banten)
Sharing for Empowerment

SERANG, KalderaNews.com – Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Provinsi Banten terus berupaya meningkatkan angka partisipasi sekolah untuk jenjang sekolah menengah atas serta sekolah menengah kejuruan agar anak di daerah itu menjadi cerdas dan berkualitas.

“Mari semua bekerja sama, baik kepala sekolah, guru dan adik-adik semuanya kita ajak anak-anak yang ada di Banten untuk bersekolah baik di negeri maupun swasta,” ajak Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Banten H. Tabrani di Serang pada Selasa, 7 Maret 2023.

Ia menegaskan pada 2023 Dinas Pendidikan (Dindik) Banten berupaya meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan melalui penyelenggaraan pendidikan yang efektif oleh seluruh sekolah di daerah itu.

BACA JUGA:

Tabrani mengatakan hasil Lembaga Tes Masuk Perguruan (LTMPT) Banten itu, dari seribu top skor sekolah yang masuk perguruan tinggi (negeri) baru 35 sekolah.

Tabrani berpesan kepada semua kepala sekolah baik negeri maupun swasta, bersama-sama menyiapkan dan menyelenggarakan pendidikan yang efektif agar pendidikan di Banten bermutu serta berkualitas.

Selain itu, kata dia, Dindik Banten juga berupaya meningkatkan kompetensi guru agar terus updated pengetahuan dan kemampuannya.

“Kita akan terus mendorong kepada teman-teman guru untuk meningkatkan kompetensi dengan berbagai pelatihan dan pendidikan,” katanya.

“Pesan saya terus berprestasi untuk kita bersama-sama membangun Banten,” kata Tabrani.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*