5 Tip Menanamkan Nilai Moral pada Anak di Rumah Buat Para Orang Tua

Anak Memberontak Melawan Orangtua
Anak Memberontak Melawan Orangtua (KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Membangun kepribadian positif pada anak diperlukan pendidikan moral yang ditanamkan sejak dini. Penanaman pendidikan moral itu tentunya dapat dimulai oleh orang tua di rumah.

Hingga kini tidak sedikit orangtua yang kebingungan cara menanamkan nilai moral pada anak selama di rumah.

Lantas cara dan langkah-langkah seperti apa yang bisa dilakukan orang tua untuk menanamkan pendidikan moral pada anak?

BACA JUGA:

Berikut ini 5 tip yang bisa dilakukan untuk pendidikan moral di rumah dikutip dari situs resmi BPK Penabur Jakarta:

1). Tentukan Nilai Moral yang Ingin Ditanamkan

Menanamkan nilai moral tidak akan berhasil jika Papa dan Mama belum memiliki kesepakatan. Jadi, sebelum mengajarkannya kepada anak, ada baiknya Papa dan Mama menentukan nilai-nilai moral apa saja yang akan ditanamkan kepada si kecil. Lalu, aplikasikan nilai-nilai moral tersebut satu per satu agar anak tidak kebingungan dan dapat memahaminya secara utuh.

2). Menjadi Contoh

Ingatlah bahwa anak adalah peniru yang handal. Dengan menjadi contoh bertindak sesuai dengan nilai moral yang sudah ditentukan sebelumnya, lambat laun anak akan terbiasa mengikutinya.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*