1.512 dari 1.557 Mahasiswa IISMA 2022 Udah Balik, Saatnya Bicara Dampak Nyata Bukan Wacana Seperti Janji Saat Interview

Program Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) tahun 2022
Program Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) 2022 (Ka;deraNews/Dok. IISMA)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Peserta Program Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) tahun 2022 secara bertahap mulai kembali ke tanah air. Peserta yang baru saja kembali adalah 35 mahasiswa dari University of Padua, 20 mahasiswa dari University Malaya, 16 mahasiswa dari Universiti Teknologi Malaysia, 14 mahasiswa dari Universiti Sains Malaysia, dan 16 mahasiswa dari Universiti Kebangsaan Malaysia.

Dengan kepulangan ini, sebanyak 1.512 mahasiswa dari 1.557 total peserta IISMA 2022 telah kembali ke Indonesia untuk melanjutkan studi di perguruan tinggi asal masing-masing.

Deputi Operasional dan Pengelolaan Program IISMA 2023, Andi Wijaya, melakukan serah terima 101 peserta Program IISMA Jalur Sarjana yang telah menyelesaikan studi selama satu semester di kawasan Asia dan Eropa secara simbolis ke perguruan tinggi asal masing-masing peserta pada Rabu, 15 Maret 2023.

BACA JUGA:

“Kami berharap teman-teman mendapatkan perubahan paradigma setelah menjalani Program IISMA di luar negeri. Sesuai janji saat diinterview tahun lalu, kami berharap teman-teman bisa melaksanakan apa yang dijanjikan untuk berkontribusi pada bangsa dan negara dengan cara apa pun,” ungkapnya.

Hal senada disampaikan Deputi Pengembangan Program dan Kemitraan IISMA 2023, Hilda Cahyani. Ia menyambut kepulangan para peserta IISMA dengan ucapan selamat serta harapan agar program ini menjadi pembuka jalan bagi berbagai kesempatan berharga lainnya, termasuk kesempatan studi lanjut di perguruan tinggi terkemuka.

“Selamat kepada para alumni yang telah melaksanakan tugas dengan baik, mendapatkan bekal masa depan dan tentunya mengharumkan bangsa dan negara. Saya percaya setelah mendapatkan pengalaman luar biasa ini, akan banyak sekali kesempatan yang bisa adik-adik dapatkan,” ucap Hilda.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*