Digitalisasi Data UMKM Salatiga, FTI UKSW Luncurkan PintarUMKM

Dosen Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW), Nina Setiyawati, S.Kom., M.Cs
Dosen Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW), Nina Setiyawati, S.Kom., M.Cs (KalderaNews/Dok.UKSW)
Sharing for Empowerment

SALATIGA, KalderaNews.com – Dosen Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW), Nina Setiyawati, S.Kom., M.Cs menegaskan saat ini kemudahan akses informasi akan menjadi penolong bagi pelaku UMKM agar mampu bertahan dan mencapai kemandirian. Hal ini melatarbelakangi terciptanya aplikasi PintarUMKM.

“Adapun keunggulan PintarUMKM ini adalah mengakomodir pendataan, pemasaran dan e-learning untuk UMKM. Dengan sistem portal informasi yang diimplementasikan, pelayanan kepada UMKM akan lebih reliabel dan juga informatif,” tegasnya di acara sosialisasi Portal Informasi Terpadu (PintarUMKM) di Ruang Rapat Dinas Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Kota Salatiga pada Rabu, 8 Februari 2023.

“Bahkan, masyarakat bisa melihat data dan produk dari UMKM yang ada di Salatiga. PintarUMKM juga telah mendapatkan penghargaan di tingkat nasional,” imbuhnya.

BACA JUGA:

Penghargaan yang dimaksud adalah bronze champion Inovasi Pemberdayaan UMKM tingkat nasional dalam ajang Government Entrepreneurial Marketing Awards (GEMA) pada tanggal 08 Desember 2022.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*