Disdik Bandung Sebut 9 Film Kartun Tak Layak Ditonton Anak-Anak, Apa Aja Ya!

Ilustrasi: Anak menonton tayangan televisi. (Ist.)
Sharing for Empowerment

BANDUNG, KalderaNews.com – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bandung merilis sembilan film kartun yang tak layak ditonton anak-anak.

Film kartun yang tak layak ditonton anak itu mengandung unsur kekerasan, karakter menyeramkan, serta tidak banyak adegan yang tidak menyenangkan.

Disdik Kota Bandung melalui akun Instagram mengimbau, agar orang tua mendampingi anak-anaknya, termasuk soal pilihan tontonan.

BACA JUGA:

Kapala Bidang Pembinaan dan Pengembangan SD Disdik Kota Bandung, Bambang Aryanto mengatakan, unggahan soal film kartun yang tak direkomendasikan untuk ditonton anak-anak itu merupakan salah satu upaya Disdik dalam mengedukasi masyarakat.

Nah, inilah 9 film kartun yang tidak layak ditonton anak versi Disdik Kota Bandung:

  1. Siren Head, film berkarakter monster kuno di Rusia yang banyak menyajikan kejadian menyeramkan.
  2. Rainbow Friends, film kartun yang memiliki tokoh berwarna-warni lengkap dengan mahkota di kepala, tetapi sosoknya aneh, matanya yang satu bergambar silang dan satunya normal.
  3. Among Us, kartun ini menampilkan sebuah permainan.
  4. Long Horse, film yang yang menampilkan karakter kuda tanpa kulit yang memiliki leher begitu panjang, sehingga terkesan seram.
  5. Mommy Long Legs, kartun dengan tokoh antagonis perempuan atau ibu yang memiliki kaki panjang, dan terkesan menyeramkan.
  6. Huggy Wuggy, kartun yang menyeramkan dengan karakter tokoh berwarna biru dengan mulut yang lebar, giginya tajam, matanya melotot. Beberapa negara telah melarang tayangan film ini, karena dianggap mengajarkan anak saling membunuh.
  7. Kissy Missy, karakter kartun yang menyerupai Huggy Wuggy, tetapi berwarna merah muda. Karakter ini datang dari tempat yang menyedihkan. Kissy Missy adalah mainan yang mengerikan.
  8. Happy Tree Friends, serial animasi dari Universal Television. Terdapat peringatan kekerasan dalam tayangan film ini, bahkan direkomendasikan untuk ditonton anak-anak. Karena, setiap episode dipenuhi kekerasan, seperti darah menyembur, kepala terlepas, daging teriris, tangan terpotong dan lainnya.
  9. Cartoon Cats, karakter kucing yang tinggi berbulu hitam. Menampilkan kesan seram. Wajahnya tampak menakutkan dan memiliki senyum yang lebar.

Itulah daftar 9 film kartun yang direkomendasikan Disdik Kota Bandung agar tak ditonton anak-anak.

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*