Yuk Mengenal Quacquarelli Symonds, Lembaga Pemeringkatan yang Didirikan Mahasiswa

Quacquarelli Symonds, lembaga pemeringkatan kampus global. (Ist.)
Quacquarelli Symonds, lembaga pemeringkatan kampus global. (Ist.)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Saban tahun, kampus di seluruh penjuru dunia berlomba memperbaiki kualitas di segala sisi, untuk meningkatkan peringkat di pemeringkatan yang dirilis lembaga-lembaga swasta. Salah satu Quacquarelli Symonds.

Quacquarelli Symonds atau yang dikenal dengan singkatan QS merupakan lembaga penyedia layanan dan analitik terkemuka di dunia untuk sektor pendidikan tinggi secara global.

QS bertujuan untuk memotivasi masyarakat dunia memahami potensi mereka melalui pencapaian pendidikan, mobilitas internasional, dan pengembangan karier.

BACA JUGA:

Ternyata, QS didirikan mahasiswa Universitas Cambridge dan Wharton, Nunzio Quacquarelli, pada 1990.

Mula-mula, lembaga ini merupakan proyek miliknya di The Wharton School yang menerbitkan panduan karier dan pendidikan bagi siswa internasional.

Lantaran berkembang sangat pesat, QS pun menjadi bisnis swasta pertama yang diberikan ruang kantor di Universitas Wharton.

Dalam merilis pemeringkatan kampus di dunia secara global maupun regional, QS menetapkan standar.

Pemeringkatan tersebut dinilai berdasarkan sebelas indikator, seperti:

  • Reputasi akademik sebesar 30 persen.
  • Reputasi pegawai sebesar 20 persen.
  • Rasio fakultas dan mahasiswa dalam fakultas sebesar 10 persen.
  • Jejaring riset internasional 10 persen.
  • Sitasi makalah sebesar 10 persen.
  • Makalah per fakultas sekitar 5 persen.
  • Staf dengan gelar PhD sebesar 5 persen.
  • Proporsi internasional fakultas sebesar 2,5 persen.
  • Keberadaan mahasiswa internasional sekitar 2,5 persen.
  • Pertukaran mahasiswa luar yang masuk kampus 2,5 persen.
  • Pertukaran mahasiswa yang keluar negeri sekitar 2,5 persen.

Lembaga yang diresmikan pada 2004 ini pun telah berkembang menjadi sumber data komparatif paling populer di dunia terkait kinerja tiap universitas di dunia.

Selain mempublikasikan peringkat universitas di dunia, QS pun menyusun survei terbesar di dunia tentang sentimen, motivasi, dan preferensi calon mahasiswa internasional, yakni QS International Student Survey.

Quacquarelli Symonds juga menggelar rangkaian acara bagi para siswa, yakni The QS World Grad School Tour, QS World MBA Tour, dan QS World University Tour yang bertujuan memberi 225.000 calon siswa kesempatan untuk bertemu pimpinan dari beberapa universitas top dunia, yang tersebar sejumlah 348 acara di seluruh dunia.

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan share pada saudara, sahabat dan teman-temanmu!




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*