Pemanfaatan Citra Satelit dan Analisis Penginderaan Jauh di Indonesia Belum Maksimal

Sharing for Empowerment

Selain itu para ahli dari masing-masing negara juga berbagi pengalaman terkait pemetaan hotspot bencana melalui machine learning dan inovasi digital. Diskusi ini juga akan membicarakan terkait rencana kerja forum pemuda untuk Space+ 2023-2024.

Mego menjelaskan negara-negara penjelajah antariksa sudah membuktikan betapa bermanfaatnya penggunaan data citra satelit terutama untuk mengurangi dampat bencana.

Mego berharap melalui kegiatan ini akan dihasilkan data best practice pemanfaatan citra satelit dari berbagai negara anggota yang dapat dijadikan referensi bagi pembuat kebijakan. Lewat referensi tersebut ia berharap bahwa pembuat kebijakan akan lebih mendukung untuk pengembangan inovasi penginderaan jauh ke depannya.

“Dalam ICC ini kita juga harus tidak hanya memikirkan terkait teknologi yang akan dikembangkan, tetapi juga bagaimana kita mendiseminasikan teknologi tersebut dan manfaatnya kepada masyarakat dalam bahasa yang mudah dipahami mereka.”

“Untuk itu kita juga harus memikirkan bagaimana memperbanyak aktivitas literasi pada masyarakat untuk meningkatkan awareness mereka, salah satunya terkait perubahan iklim dan dampaknya, serta bagaimana teknologi penginderaan jauh dapat berperan untuk penanganannya,” tambahnya.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*