EduFair SMA Tarsisius 1 Permudah Siswa Tentukan Pilihan Kampus Idaman

Education Fair atau EduFair 2022 di SMA Tarsisius 1 Jakarta
Education Fair atau EduFair 2022 di SMA Tarsisius 1 Jakarta (KalderaNews/Dok. Tarsisius)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – SMA Tarsisius 1 Jakarta menggelar kegiatan Education Fair atau EduFair pada Jum’at, 9 September 2022 yang lalu. Kegiatan ini bertujuan membuka wawasan peserta didik SMA Tarsisius 1 tentang dunia Perguruan Tinggi dengan cara menghadirkan aneka kampus hadir langsung lebih dekat ke sekolah.

Peserta didik pun dapat mengetahui gambaran umum perguruan tinggi dan membantu mereka dapat menentukan pilihan kampus sesuai yang mereka minati saat kuliah nanti.

Adapun kampus yang diundang dan hadir membuka dalam EduFair kali ini berjumlah 12, yakni Universitas Bunda Mulia (UBM), Binus University, President University, Universitas Kristen Krida Wacana (Ukrida), Indonesia Internasional Institute for Life Science (i3L), Universitas Katolik Parahyangan (Unpar), Kalbis Institute, Universitas Tarumanagara (Untar), Universitas Multimedia Nusantara (UMN), Sampoerna University, Sekolah Mode: Esmod Jakarta.

BACA JUGA:

Selain para guru dan peserta didik, orang tua kelas XII juga turut hadir dalam kegiatan ini. Orang tua kelas XII secara khusus diundang selain untuk Edufair juga pertemuan dengan pihak sekolah.

Setelah mengadakan pertemuan, orang tua diundang menghadiri opening ceremony EduFair di lapangan Basket lantai 1 yang di sampingnya telah dipenuhi stand-stand berbagai kampus yang hadir.

Kepala SMA Tarsisius 1, Stephanus Subarno mengapresiasi dan berterimakasih kepada semua pihak yang terlibat, lebih khusus kepada kampus-kampus yang hadir membuka stand.

Ia mengharapkan agar kegiatan Edufair ini berdampak positif bagi peserta didik, terutama menunjang pembangunan dan pengembangan “Champion” sebagai tagline Sekolah Tarsisius 1, yakni _Character, Communication, dan Competition.

“Kegiatan Edufair ini menjadi salah satu kegiatan sekolah yang menunjang siswa-siswi menjadi champion, yakni pembangunan Character, Communication dan Competition.”

“Untuk menjadi pemimpin di masa depan, peserta didik membutuhkan Character dan komunikasi yang baik serta semangat kompetisi,” tandas Subarno.

Stand-stand kampus lantas dibanjiri kunjungan siswa-siswi dan orang tua setelah pembukaan acara. Tampak setiap stand membagikan brosur dan melayani tanya-jawab para pengunjung.

Tidak hanya Kelas XII, Kelas X dan XI juga diarahkan sejak dini mengenal dunia kampus. Karena itu, mereka pun mengunjungi setiap kampus dan diberikan kesempatan untuk menanyakan banyak hal terkait dunia kampus.

Beberapa informasi yang wajib peserta didik dapatkan dalam kunjungan ke stand-stand kampus adalah profil kampus, informasi jurusan, prospek kerja dan beasiswa yang ada.

Kegiatan Edufair juga dimeriahkan presentasi dan promosi kampus Universitas Parahyangan khusus untuk kelas XII dan workshop untuk kelas X dan XI yang diberikan oleh Binus University.

Sebelumnya selama dua pekan, sebanyak 21 kampus datang mempresentasikan langsung profil kampusnya di semua ruang kelas XII.

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*