Semarakkan HUT RI Ke-77, SMP Strada Nawar Lomba Estafet Air Hingga Fashion Show

OSIS dan MPK SMP Strada Nawar menggelar berbagai kegiatan perlombaan guna memeriahkan perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-77 pada Selasa, 16 Agustus 2022
OSIS dan MPK SMP Strada Nawar menggelar berbagai kegiatan perlombaan guna memeriahkan perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-77 pada Selasa, 16 Agustus 2022 (KalderaNews/Dok. Strada)
Sharing for Empowerment

BEKASI, KalderaNews.com – Agustus selalu identik dengan suasana perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI. Untuk memeriahkan dan menyongsong perayaan tersebut, hampir semua lapisan masyarakat Indonesia, dari Sabang sampai Merauke menggelar aneka kegiatan dan perlombaan.

Beberapa yang umum terjadi ialah lomba panjat pinang, makan kerupuk, tarik tambang, balap karung, dan sebagainya. Beragam mata lomba tersebut menjadikan kemeriahan perayaan HUT kemerdekaan RI semakin semarak dan berwarna setiap tahun.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, tahun ini juga memiliki kemeriahannya tersendiri. Hari-hari ini, kita telah menjumpai di jalanan umum, di lorong-lorong kota hingga lembaga-lembaga sekolah aneka macam persiapan menjelang HUT RI ke-77.

BACA JUGA:

Hal serupa juga dilakukan oleh sekolah SMP Strada Nawar, Bekasi. Dalam rangka menyongsong dan memeriahkan perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-77, OSIS dan MPK SMP Strada Nawar menggelar berbagai kegiatan perlombaan pada Selasa, 16 Agustus 2022. Beragam kegiatan perlombaan ini diikuti oleh semua peserta didik, dari kelas VII hingga kelas IX.

Bertempat di halaman SMP Strada Nawar, peserta didik kelas VII hingga IX beradu kecerdasan, ketangkasan, kecekatan, kekuatan serta kreasi dan seni acting. Ada pun mata lomba yang diadakan diantaranya bakiak, estafet air, mading dan fashion show.

Perlombaan yang dimulai sejak pukul 07.00 – pukul 11.00 WIB berlangsung meriah oleh semangat dan antusiasme peserta lomba serta sorakan riuh para pendukung masing-masing kelas. Semua siswa sangat antusias dan ikut berperan aktif dalam ngikuti setiap jenis kegiatan perlombaan.

Kegiatan ini tentu tidak hanya untuk memeriahkan perayaan HUT Kemerdekaan RI tetapi juga sebagai sarana membangkitkan dan menumbuhkan nilai-nilai penting bagi peserta didik.

Lewat kegiatan ini peserta didik dilatih untuk berani dan mampu bekerjasama. Selain itu, siswa juga diharapkan bisa memaknai dan merefleksikan arti kemerdekaan dalam kehidupan sehari-hari. (Elys Da’ar, Guru SMP Strada Nawar Bekasi)

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*