Belum Dapat Kerja Juga? Pastikan 4 Cara Ini Dipahami Job Seeker

Simak Cara Melamar Kerja
Ilustrasi: Simak Cara Melamar Kerja
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Kuliah dan lulus dengan nilai yang memuaskan merupakan prestasi yang diinginkan setiap mahasiswa. Namun, itu saja tidak cukup, lulus kuliah tepat waktu dan segera mendapatkan pekerjaan yang layak juga merupakan dambaan bagi para fresh graduate.

Berada pada masa menunggu dipanggil HRD merupakan masa yang menjemukan. Menunggu saja makin akan menambah kejenuhan. Ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk membunuh waktu pada masa tunggu ini.

BACA JUGA:

Bila kamu merupakan salah satu orang yang sedang menunggu surat lamaranmu mendapatkan respon dari HRD, pastikan kamu membaca artikel ini sampai selesai. Inilah empat cara yang harus dipahami job seeker dalam masa tunggu.

Kirim puluhan hingga raturan lamaran

Jangan patah semangat! Terus kirimkan puluhan hingga ratusan lamaran pada beragam instansi atau perusahaan. Cara ini akan sangat membantu untuk membuka kesempatan bagi kamu untuk dilirik oleh beberapa perusahaan. Rejeki tidak ada yang tahu, bisa jadi kesempatan buatmu adalah CV yang ini.

Upgrade skill

Selain usaha mengirimkan lamaran, kamu juga wajib mengasah skill serta keahlian yang sesuai dengan bidang kerja yang kamu tuju. Daripada nongkrong tidak berfaedah yang dapat membuang waktu, kamu dapat mengisinya dengan kegiatan yang dapat menambah keterampilan dan mencantumkannya dalam CV.

Perkaya CV

Buat kamu yang baru lulus, CV itu mempunyai daya magnet yang besar di mata HRD. Nyawa dari CV itu sendiri berada di skill yang relevan, pengalaman kerja, dan profil background yang kamu miliki.

Evaluasi

Evaluasi ini penting untuk memahami di bagian mana kekuranganmu dan cara memperbaikinya di masa depan. Bia selama ini kamu gagal di tahap wawancara, kamu bisa mempunyai kesempatan untuk mengevaluasi terus hal-hal yang kurang pada saat berhadapan dengan HRD untuk interview.

Jangan sampai kamu putus asa dalam masa penantian ini. Tetap semangat dan terus ikuti beragam tip untuk job seeker di laman www.kalderanews.com.

*Jika artikel ini bermanfaat, silakan dishare kepada saudara, sahabat dan teman-temanmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*