Formula E Siap Digelar, Ternyata Ide Awalnya Balapan Mobil Listrik di Tengah Kota

Formula E di Jakarta. (Ist.)
Formula E di Jakarta. (Ist.)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Balapan Formula E segera digelar di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) Ancol, Jakarta, Sabtu, 4 Juni 2022. Indonesia pun telah siap menjadi ajang balapan ini.

BACA JUGA:

Sebenarnya, ide membuat balapan mobil listrik Formula E ini berawal pada 2011. Kala itu, Presiden FIA Jean Todt dan CEO Formula E Alejandro Agag berjumpa di Paris, Perancis untuk memikirkan tentang single internasional all-electric pertama di dunia.

Tujuan digelar Formula E adalah balapan melalui jalan-jalan di kota-kota paling ikonik di dunia. Selain itu, balapan Formula E diharapkan bisa menunjukkan mobilitas berkelanjutan dan mengemudikan kendaraan listrik demi masa depan yang lebih baik.

Formula E memulai debutnya pada 2014 di Olimpic Park, Beijing, China. Lucas Di Grassi dari Audi Sport ABT menjadi pemenang balapan pertama di Formula E.

Sejak itu, Formula E berkembang menjadi merek hiburan global dengan motorsport sebagai jantungnya. Kini, dengan 12 tim dan 24 pembalap di grid, balapan itu menjadi tujuan bagi tim motorsport dan bakat balap terbaik dunia.

CEO Formula E Alejandro Agag mengatakan, menampilkan balapan di kota-kota penting membantu untuk memperkuat pesan mereka. Tak heran, jika balapan Formula E awalnya digelar di kota-kota besar dunia, seperti Beijing, Mexico City, Paris, Moskow, dan London.

Menurutnya, kota-kota ingin mengidentifikasi nilai-nilai Formula E, yaitu transportasi bersih dan mobil listrik. Selain itu, tentu ada faktor bisnis di balik balapan itu.

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*