Pelajar Wajib Tahu, Inilah Tip Memilih Negara Tujuan Beasiswa Kuliah

Beasiswa ke luar negeri
Beasiswa ke luar negeri (KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Kamu pengen kuliah di luar negeri, tapi bingung menentukan tujuan negaranya? Itu wajar sih!

Karena kamu pasti akan memikirkan masalah biaya pendidikan, biaya hidup, bahasa, sistem perkuliahan, dan yang lain.

BACA JUGA:

Terkait biaya pendidikan dan biaya hidup, saat ini ada banyak program beasiswa penuh yang bisa kamu pilih. Nah, persoalannya bagaimana menentukan destinasi beasiswa kuliah luar negeri?

So, melansir dari akun Instagram Direktorat Pendidikan Vokasi Kemendikbud Ristek, inilah beberapa tip memilih negara tujuan beasiswa kuliah di luar negeri:

Disesuaikan dengan bidang ilmu

Setiap negara memiliki reputasi keilmuan masing-masing, misal Jerman untuk rujukan ilmu teknologi. Sedangkan Prancis atau Italia jadi rujukan untuk belajar tentang fesyen desain dan sebagainya.

Family friendly

Pertimbangan ini terutama bagi yang sudah berkeluarga dan ingin membawa keluarga selama menempuh pendidikan di luar negeri dengan beasiswa. Misal apakah negara tersebut memiliki kebijakan pendidikan gratis untuk anak.

Biaya hidup

Selain masalah biaya pendidikan, biaya hidup selama menempuh studi di luar negeri juga harus jadi pertimbangan utama. Biaya hidup ini menyangkut biaya sehari-hari yang harus dipenuhi untuk kebutuhan hidup selama di luar negeri. Apalagi jika beasiswa yang diberikan tidak mencakup biaya hidup selama kuliah.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*