Cegah Penyakit Hepatitis Akut Dokter Anak dari FK Unpas Imbau untuk Terapkan PHBS

Sharing for Empowerment

Karena salah satunya ditularkan melalui pola hidup yang tidak sehat, dr. Lianda mengimbau kepada masyarakat untuk menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

“Cuci tangan pakai sabun dan air mengalir, cuci peralatan makan sebersih mungkin, masak makanan sampai matang, jaga kebersihan setelah BAK atau BAB, jangan berbagi barang pribadi dengan orang lain, kurangi jajan di tempat yang kurang higienis, dan hindari kontak dengan penderita,” terangnya.

Jika terindikasi tertular, dr. Lianda menyarankan untuk segera memeriksakan diri ke layanan kesehatan. Para tenaga medis sudah mendapatkan sosialisasi dari Kemenkes dan Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI).

 “Tata laksana yang diberikan sebatas perbaikan kondisi klinis dan pemantauan gejala di ruang rawat intensif, karena sampai sekarang belum ada obat khusus untuk menyembuhkan anak dari infeksi hepatitis akut,” tutupnya.

*Jika artikel ini bermanfaat, silakan dishare kepada saudara, sahabat dan teman-temanmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*