JAKARTA, KalderaNews.com – Wawancara kerja merupakan salah satu moment penting dalam kehidupan kita. Wawancara kerja merupakan salah satu hal yang kelak ke depan dapat mengubah keseharian kita. Terlebih bila wawancara kerja itu berlangsung di perusahaan yang telah lama diidamkan.
Tahapan wawancara memang tidak boleh dihilangkan. Percaya diri saat wawancara sangat penting. Inilah lima alasan mengapa wawancara kerja harus dihadapi dengan penuh rasa percaya diri. Cekidot!
BACA JUGA:
- Siapkan Ini Agar Tidak Gagal! 7 Pertanyaan Umum Wawancara Beasiswa
- 8 Hal Kunci agar Lancar Saat Wawancara Virtual Lamaran Kerja
- Panduan Membuat CV yang Menarik Buat Lulusan Baru, Agar Segera Diterima Kerja
Pembawaan diri akan buruk bila tidak percaya diri
Bila kita tidak percaya diri, pembawaan diri kita akan buruk. Mungkin hal ini tidak kita sadari. Sikap yang muncul saat kita tidak percaya diri misalnya adalah gugup saat berbicara, menghindari tatapan lawan bicara atau juga postur tubuh yang kurang sedap dipandang.
Menggambarkan kalau kamu punya skill
Percaya diri saat wawancara kerja itu menjadi gambaran yang dapat diketahui oleh pewawancara baw kita mempunyai skill yang kuat. Hal ini penting untuk menjadi sebuah pertimbangan tersendiri bagi pewawancara untuk menerimamu menjadi karyawan baru di sana.
Tanda kamu serius mau bergabung
Alasan ketiga adalah bahwa percaya diri yang kuat menunjukkan kamu benar-benar antusias dan ingin bergabung dengan perusahaan yang kamu lamar. Hal tersebut menunjukkan bahwa kamu memang semangat dalam memulai karier di tempat baru.
Dapat menarik perhatian
Rasa percaya diri yang kuat dapat menarik perhatian atasan. Kamu harus percaya bahawa rasa percaya diri dapat membuat personal branding kamu meningkat.
Percaya diri menjadi syarat berkarier
Percaya diri merupakan syarat dalam berkarier. Bekerja dalam bidang apapun kita perlu untuk percaya diri supaya orang lain tidak meremehkan kinerja kita. Tidak hanya saat wawancara, tetapi saat bekerja kamu juga sangat butuh untuk selalu percaya diri.
Wawancara kerja di tahap awal sangat penting dilalui dengan kepercayaan diri yang tinggi. beberapa alasan di atas menjelaskan bahwa rasa minder tidak membawa kebaikan.
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.
Leave a Reply