JAKARTA, KalderaNews.com – Hari Pendidikan Nasional atau Hardiknas diperingati setiap 2 Mei yang bertepatan dengan tanggal lahir Bapak Pendidikan Indonesia yaitu Ki Hadjar Dewantara. Hari Pendidikan Nasional Tahun 2021 ini jatuh pada Senin, 2 Mei 2022. Adapun tema yang diangkat “Pimpin Pemulihan, Bergerak untuk Merdeka Belajar”.
Namun berhubung pada 2 Mei 2022 itu bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri 1443 H dan setelahnya ada cuti bersama maka Kemendikbud membuat keputusan untuk mengundur pelaksanaan Upacara Bendera Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2022, seperti tertuang dalam Surat Edaran Nomor 28254/MPK/TU.02.03/2022 tentang tertangal 22 April 2022 tentang Pedoman Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2022.
Sejauh ini Kemendikbudristek juga sudah meluncurkan Logo Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2022 yang ternyata tidak beda dengan Logo Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2021 dan 2020 lalu.
BACA JUGA:
- Bertepatan dengan Idulfitri dan Cuti Bersama, Upacara Hardiknas Diundur Jadi 13 Mei 2022
- Inilah Pedoman Lengkap Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2022
- 20 Ucapan Hardiknas Bertema Corona untuk Penyemangat dalam Belajar
Penasaran dengan makna logo tersebut? Logo Hardiknas 2022 dilambangkan dengan sebuah bintang atau disebut dengan Bintang Pendidikan. Logo ini hendak memancarkan semangat nyata. Pilihan warna logo ini juga memiliki makna kreativitas dan inovasi generasi muda dalam memaksimalkan potensi intelektual.
Logo Hardiknas 2020 dibentuk dari 3 elemen, yakni bintang, keceriaan, dan pena. Berikut makna dari ketiga elemen tersebut:
- Bintang
Menggambarkan semangat Hardiknas untuk melahirkan generasi Indonesia yang unggul, cerdas, dan berkarakter. Dengan garis luwes menggambarkan semangat adaptif dan tangguh menghadapi perubahan zaman yang kian dinamis.
- Keceriaan
Menggambarkan suasana pendidikan Indonesia yang menggembirakan, gotong royong, serta partisipasi publik.
- Pena
Menggambarkan proses pendidikan sebagai proses penciptaan karya yang memerlukan perpaduan holistik antara kemampuan intelektual, emosional, dan spiritual.
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu
Leave a Reply