YOGYAKARTA, KalderaNews.com – Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan kuliah tamu internasional yang disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube PBI UAD Official.
Prodi Bahasa Inggris UAD mengundang Master of Arts in Education, University of Saint Anthony, Filipina, yakni Athina L. Camila, MAEd.
Mengusung tajuk “Sound Waves Work: The Basic of Podcasting”, kegiatan tersebut diselenggarakan pada pada Kamis, 7 April 2022.
BACA JUGA:
Acara yang digelar secara daring melalui platform Zoom Meeting dan disiarkan langsung melalui kanal YouTube PBI UAD Official itu membahas mengenai konsep dasar podcasting.
Lantaran guru zaman sekarang, menurut nara sumber dari negara Filipina tersebut, bahwa seorang guru harus memiliki skill sebagai podcaster.
Dengan kata lain yaitu seorang guru harus mampu dalam beberapa poin berikut ini, yakni: komunikasi, motivasi diri, kepemimpinan, tanggung jawab, kerja sama, pemecahan masalah, ketegasan, kemampuan bekerja di bawah tekanan, fleksibilitas, negosiasi, dan resolusi konflik
Athina menyampaikan, tujuan diadakannya acara tersebut di akhir sesi nanti mahasiswa dapat mengidentifikasi konsep dasar podcasting, menjelaskan proses dalam mengembangkan pelajaran berbasis podcast, dan menghubungkannya dengan profesi sebagai guru.
Diketahui bahwa Podcast merupakan materi pembelajaran tambahan yang dengan mudah menyiarkan konten audio yang menarik.
Kemudian podcast tersebut dapat didengarkan oleh siswa kapan pun dan di mana pun mereka berada.
Sedangkan podcasting adalah jenis media digital yang memungkinkan akses ke informasi berkala melalui unduhan di perangkat portabel.
Podcast berupa file audio digital yang tersedia untuk diunduh di komputer atau perangkat seluler.
Jika menarik lagi urutan sejarah, dimana Podcasting diperkenalkan pada tahun 2000, dan dalam lima tahun terakhir telah dicatat sebagai ledakan podcast.
“Podagogy adalah inovasi dan praktik podcasting dalam lingkungan pendidikan, dengan peserta didik sebagai pendengar yang dituju secara pedagogis. Kelebihan podagogy yaitu mendukung pembelajaran seluler, bersifat reaktif dan proaktif, bersifat inklusif, mempromosikan pembelajaran mandiri, dan termasuk dalam pembelajaran dua arah,” papar Athina.
Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa podcasting adalah modal penyampaian pembelajaran tambahan yang menyajikan topik pembelajaran dalam bentuk file audio digital.
Podcast yang disajikan dibuat berdasarkan kompetensi bidang pembelajaran, serta dapat diakses untuk penggunaan daring atau luring yang nyaman.
Podcaster dalam bidang pendidikan nantinya adalah guru yang dapat melakukan salah satu peran penting untuk podcasting seperti penyiar, penulis naskah, editor bahasa, atau editor audio atau video.
*Jika artikel ini bermanfaat, silakan dishare kepada saudara, sahabat dan teman-temanmu.
Leave a Reply