Keren! Robot AGV Karya Prodi Elektro Udinus Digunakan oleh PT. Globalindo Intimates

Sharing for Empowerment

Sistem kerja robot AGV Kaibo ini, ia berjalan di garis yang telah ditentukan sebelumnya dengan membawa barang sesuai ketentuan berat maksimal yang diperbolehkan.

Robot tersebut merupakan hasil dari program matching fund Kedaireka dan juga telah diimplementasikan di PT. Globalindo Intimates yang berlokasi di Klaten, Jawa Tengah. 

Menurut  Dekan FT Udinus, robot ini akan mempermudah kerja dari para karyawan di PT tersebut. 

“AGV Kaibo karya dari para mahasiswa memiliki berbagai keunggulan satu diantaranya lebih efektif dan efisien untuk menekan waktu produksi. Kedua pihak sepakat, dunia pendidikan dan industri akan saling membutuhkan dan dapat menguatkan satu sama lain,” jelasnya. 

Dalam sambutannya, General Manager PT. Globalindo Intimates, menyatakan apresiasinya dan robot AGV Kaibo karya Udinus dapat juga menjadi projek untuk para mahasiswa FT Udinus sehingga menjadi proyek yang keberlanjutan. 

 “Kami berharap kedepannya ada project lanjutan seperti mesin yang mampu mengukur kain dan sebagainya. Kami apreasiasi mahasiswa Udinus mampu membuat robot AGV yang canggih ini,” tandasnya.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*