PURWOKERTO, KalderaNews.com – Kuliah jurusan vokasi (D3) yang menitikberatkan pendidikan pada pemenuhan skill dan kompetensi lulusan atau lebih banyak praktik dibanding teori bisa jadi salah satu pilihan saat ini. Dengan begitu, kalian bisa cepet lulus dan bekerja.
Nah, buat kalian yang saat ini sedang mencari beasiswa untuk lanjut kuliah D3 di Institut Teknologi Telkom Purwokerto (ITTP) untuk program studi D3 Teknik Telekomunikasi, tak ada salahnya mengikuti kompetisi beasiswa Youth Vocational Award (YOVA) ini.
BACA JUGA:
- UT Buka 100 Beasiswa Jalur SNMPTN untuk Purwokerto dan Semarang
- Inilah Lima Beasiswa Dalam Negeri Untuk Lulusan SMA, Simak Yuk
- Daftar Kuliah Bisa Pakai Nilai UTBK, Begini Daya Tarik ITTP di Mata Alumninya
Youth Vocational Award (YOVA) dibuka untuk siswa lulusan SMA/MA/SMK 4 tahun terakhir (2019, 2020, 2021 dan 2022) dari semua jurusan: IPA/IPS/Bahasa/Agama/Teknik atau Non Teknik.
Pemenang YOVA ini berhak mendapatkan beasiswa kuliah di Institut Teknologi Telkom Purwokerto (ITTP) di program studi D3 Teknik Telekomunikasi dengan rincian beasiswa yang diberikan yakni beasiswa penuh untuk 3 orang peraih nilai tertinggi, beasiswa free dana pembangunan untuk 5 orang, beasiswa 50% free dana pembangunan untuk 5 orang, beasiswa free SDP2 untuk 5 orang, dan beasiswa 50% free SDP2 untuk 7 orang.
Di samping gratis biaya pendaftaran, pendaftar YOVA akan mendapatkan intensive training dalam merintis bisnis startup.
Dengan batas akhir pendaftaran online untuk generasi muda dari seluruh penjuru Indonesia 1 April 2022, informasi lengkapnya kunjungi laman resmi Institut Teknologi Telkom Purwokerto (ITTP).
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.
Leave a Reply