Dirikan Universitas Muhammadiyah Karanganyar (UMUKA), 3 PTS Diakuisi

Penandatanganan peleburan 3 PTS menjadi Umuka
Penandatanganan peleburan 3 PTS menjadi Umuka (KalderaNews/Dok. Umuka)
Sharing for Empowerment

KARANGANYAR, KalderaNews.com – Tiga Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di akuisisi PDM Muhammadiyah untuk mendirikan Universitas Muhammadiyah Karanganyar (UMUKA).

Acara penandatanganan akuisisi tersebut bertempat di di Aula SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar, beberapa waktu lalu.

Ketiga PTS yang di akuisisi tersebut ialah: Akademi Pariwisata Widya Nusantara (APWN) Surakarta, Akademi Sekretaris Manajemen Santa Ana (ASMI) Semarang dan Akademi Peternakan Karanganyar (APEKA).

BACA JUGA :

Acara penandatangan  akuisisi tiga PTS tersebut  dihadiri oleh masing-masing perwakilan  kampus.

Dari pihak Pengurus Daerah Muhammadiyah (PDM) Karanganyar, dihadiri oleh Ketua, Samsuri dan Sekretaris Sarilan M Ali.

Penandatanganan secara resmi dilakukan setelah dibacakan Akta Notaris Penggabungan Perguruan Tinggi nomor: 12/2022 oleh Notaris Budi Santoso dari Kantor Notaris Budi Santoso SH MKn dan disepakati para pihak dilakukan penandatanganan Akta.

“Dengan penggabungan tiga Prodi dari tiga lembaga ini ke dalam Universitas Muhammadiyah Karanganyar, maka jumlah total terdapat 10 Prodi yang akan diajukan izinnya ke Kemendikbudikti,” ujar Sarilan.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*