Hai Mahasiswa Hobi Fotografi, Inilah 7 Pekerjaan yang Dapat Kamu Lakukan Sambil Kuliah

Sharing for Empowerment

Fotografi maternitas dan bayi baru lahir

Kedua jenis fotografi ini berfokus pada ibu hamil dan bayi baru lahir. Bila kamu juga mempunya kemampuan videografi, ini dapat dikembangkan menjadi video birthing yang juga lagi ngehits itu. Namun, fotografi bayi baru lahir dan persalinan membutuhkan sertifikasi khusus. Tidak sembarang orang bisa handle  bayi baru lahir dengan lembut dan baik.

Fotografi perjalanan

Ini salah satu pekerjaan yang super seru. Selain kita mendapat bayaran atas hobi fotografi kita, kita juga dibayar. Kamu bisa bekerja dalam perusahaan pemerintah atau swasta seperti agen perjalanan atau majalah travel bila ingin mendalami  pekerjaan ini.

Fotografi arsitektur

Fotografi arsitektur merupakan spesialisasi fotografi bidang pemotretan bangunan, baik eksterior maupun interior beserta detailnya. Kebutuhan akan fotogafer bidang ini meningkat seiring dengan maraknya bisnis properti. Majalah hingga website seputar  desain interior juga makin diminati sehingga peluang pekerjaan masih tebuka luas.

Fotografi komersial

Seperti namanya, fotografi komersial ini merupakan foto yang memiliki nilai jual sesuai dengan tujuan komersil, misalnya untuk iklan, poster, dan media pemasarana lainnya agar konsumen tertarik untuk membeli. Fotografi produk ini juga memberikan peluang yang sangat luas untukmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*