JAKARTA, KalderaNews.com – Masa remaja sering disebut sebagai masa pencarian jati diri. Masa remaja berada pada tingkat pendidikan SMP dan SMA. Tidak heran, bila pada masa pencarian jati diri ini seorang remaja kerap dipenuhi dengan kebigungan dan kegalauan.
Berbagai masalah remaja juga bisa terjadi, mulai dari hal sepele hingga masalah yang memiliki dampak bagi kesehatan mental remaja itu sendiri.
Sayangnya, banyak orang tidak yang tidak menyadari atau tidak mengetahui pemasalahan yang terjadi pada anak remajanya. Padahal, orang tua merupakan pihak terdekat dengan remaja yang dapat membantu remaja keluar dari berbagai masalahnya.
BACA JUGA:
- Webinar Parenting Tarakanita Ajak Orang Tua Kenali 4 Tanda Awal Masalah Kesehatan Mental pada Anak
- 7 Masalah yang Sering Dihadapi Mahasiswa, Ini Alternatif Solusinya
- Waspadai! Inilah 7 Masalah Mental yang Sering Menyerang Mahasiswa
Inilah maslaah yang sering terjadi pada pelajar SMP dan SMA yang harus dikenali secara dini .
Masalah penampilan
Kebanyakan pelajar SMP dan SMA mulai memperhatikan penampilannya. Pada periode ini mereka juga mulai tertarik dengan lawan jenis. Pada masa ini terjadi perubahan bentuk tubuh dan hormonal. Perubahan hormon dapat membuat tumbuh jerawat pada wajah. Apalagi bila tidak rajin membersihkan wajahnya. Hal ini dapat menjadi sebuah masalah bagi mereka.
Selain itu, berat badan juga dapat menyebabkan remaja yang duduk di bangku SMP dan SMA ini merasa rendah diri.
Masalah sekolah
Masalah satu ini termasuk masalah klasik. Tidak sedikit remaja yang merasa kesulitan mengikuti pelajaran, dan mendapat nilai jelek. Hal ini dapat menyebabkan prestasi belajara menurun dan tidak betah di sekolah hingga akhirnya diam-diam bolos sekolah.
Kondisi ini diperparah bila orang tua menuntut anak remajanya untuk berprestasi, selalu mendapat ranking 1 atau diterima di sekolah favorit. Hal ini akan makin membuat para pelajar SMP dan SMA stres bahkan depresi.
Perundungan
Perundungan dapat terjadi secara offline maupun online. Perundungan online dapat terjadi melalui media sosial. Sementara yang luring dapat berupa ejekan, shaming, intimidasi, ancaman, hingga kekerasan dari para pelaku yang terjadi di sekolah.
Masalah percintaan dan aktivitas seksual
Tertarik pada lawan jenis pada usia pelajar SMP dan SMA merupakan hal yang wajar. Namun, hal ini akan mengganggu bila terjadi pertengkaran pada keduanya atau mendapat larangan dari orang tua. Hal ini akan membuat remaja merasa sedih dan galau.
Belum lagi bila ditambah dengan tingginya gejolak hormonal yang membuat para remaja penasaran untuk coba-coba melakukan aktivitas seksual. Bila hal ini tidak diatasi sejak dini, akan membawa beragam permasalahan baru bagi remaja.
Kecanduan gawai
Di era internet ini, gawai tentu tidak dapat lepas dari keseharian kita. Namun, bila penggunaannya berlebihan tidak jarang gawai malah membuat kecanduan tersendiri. Kecanduan gawai dapat membuat mereka memilih untuk menyendiri, memiliki sedikit teman, bahkan berdampak buruk pada akademisnya.
Rokok dan miras
Awalnya, remaja merokok untuk coba-coba. Lama kelamaan rokok dan minuman keras dapat menjadi pelarian bagi remaja yang tertekan dan stres. Rokok dan minuman keras dapat mengganggu kesehatan.
Permasalahan tersebut di atas tidak selalu menghampiri anak remaja, tetapi itulah masalah yang kerap terjadi dan mengganggu. Sebaiknya orang tua telah mewaspadai kemungkinan-kemungkinan masalah tersebut agar dapat melakukan pencegahan dengan baik.
Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com
Leave a Reply