Jakarta Intercultural School (JIS) Luncurkan Beasiswa Bhinneka Tunggal Ika, Tutup 1 Februari 2022

Ilustrasi: Beasiswa Bhineka Tunggal Ika dari Jakarta Intercultural School (JIS) (Dok. JIS)
Ilustrasi: Beasiswa Bhineka Tunggal Ika dari Jakarta Intercultural School (JIS) (Dok. JIS)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Jakarta Intercultural School (JIS) membuka beasiswa tahun akademik 2022/2023 bagi siswa SMP dan SMA di seluruh Indonesia. Beasiswa ini bertajuk beasiswa Bhinneka Tunggal Ika (BTI).

BACA JUGA:

Siswa yang terpilih untuk menerima Beasiswa BTI tidak membayar biaya apapun. Semua biaya sekolah didukung oleh donor swasta. Selain biaya sekolah, mitra Layanan JIS Sodexo Food Service dan Bluebird Transportation Group juga akan mensponsori makanan gratis di kampus dan transportasi gratis ke dan dari sekolah bagi penerima beasiswa ini.

Berikut persyaratan Beasiswa BTI:

Penerima Beasiswa BTI adalah siswa kelas 8-10 yang memiliki pencapaian dan potensi di salah satu bidang, yaitu akademik, seni, atletik, dan layanan sosial.

Dewan Beasiswa JIS akan menentukan penerima beasiswa JIS BTI berdasarkan:

  • Memenuhi persyaratan dari Peraturan Penerimaan Siswa JIS
  • Menunjukkan nilai-nilai dan karakter JIS
  • Menunjukkan keunggulan akademis
  • Dapat berkontribusi secara positif kepada komunitas JIS
  • Membuktikan kebutuhan finansial
  • Mengikuti proses seleksi meliputi ujian penerimaan, menulis karangan, wawancara dengan calon penerima beasiswa serta pertemuan dengan orangtua calon penerima beasiswa.

Jadwal seleksi Beasiswa BTI:

  • 1 Februari 2022: Penutupan pendaftaran Beasiswa BTI
  • 5 Juni 2022: Pengumuman penerima beasiswa

Mengingat situasi pandemi global saat ini, tanggal dan kegiatan dapat berubah.

Cara mendaftar Beasiswa BTI:

Kamu yang duduk di kelas 8-10 dan ingin mendapatkan Beasiswa JIS BTI bisa daftar DI SINI.

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*