JAKARTA, KalderaNews.com – Kewajiban mahasiswa adalah belajar sebaik mungkin. Akan tetapi, banyak juga mahasiswa yang lebih asyik dengan kegiatan pribadinya sendiri. Sebagian mahasiswa menganggap jika kuliah artinya memiliki waktu yang bebas, apalagi bila tinggal di rantau jauh dari orang tua.
Banyak juga mahasiswa yang beranggapan bawah masa kuliah merupakan masa kebebasan hakiki. Padahal sebenarnya bukan demikian. Masa kuliah merupakan masa yang genting sebagai langkah awal untuk terjun ke dunia kerja.
BACA JUGA:
- Ingin Menjadi Mahasiswa Tangguh? Coba Cara Praktis Ini
- Waspadai! Inilah 7 Masalah Mental yang Sering Menyerang Mahasiswa
- Tip Mencari Beasiswa Untuk Mahasiswa S-1 Agar Biaya Kuliah Jadi Ringan
Tidak semua perusahaan melihat nilai IPK saja. Namun, banyak perusahaan yang lebih melihat seberapa kualitasnya dirimu. Hal ini bisa dilihat dari keaktifan dalam kehidupan perkuliahan. Salah satu cara yang bagus dan aktif di perkualiahan adalah dengan menjadi mahasiswa idaman para dosen. Ini cara mudahnya!
Jadi mahasiswa on-time
Beberapa mahasiswa memiliki first impression yang tidak baik akibat mereka selalu terlambat datang saat perkuliahan. Untuk itu, berikan first impression yang baik dengan datang tepat waktu. Bila masih perkuliahan daring, hadirlah di Zoom atau Google meet tepat waktu.
Rajin mengerjakan tugas
Bila dosen memberikan tugas, jangan lupa untuk selalu mengerjakan dengan baik dan mengumpulkannya tepat waktu. Agar tidak terlambat mengumpulkan tugas, pastikan kamu tidak mengerjakan tugas di akhir waktu. Sebaliknya, segera kerjakan saat tugas diberikan agar tidak terburu-buru.
Aktif saat perkuliahan
Aktif saat perkuliahan mulai dapat dilakukan dengan cara memperhatikan dosen saat memberikan kuliah. Bila perkuliahan offline kamu dapat memilih tempat duduk paling depan, dan menjawab dengan antusias setiap pertanyaan dosen. Hal ini akan membuat dosen pengajar mudah mengingatmu sebagai mahasiswa yang aktif.
Jika kamu belajara denga serius, kemungkinan kamu juga akan mendapatkan kesempatan kolaborasi dengan proyek dosen. Misalnya diminta menjadi asisten dosen, asisten laboratorium, riset artikel ilmiah, dan masih banyak lagi.
Aktif ikut kegiatan kampus
Selain aktif di kelas, kamu juga diharapkan aktif saat mengikuti kegiatan kampus. Misalnya ketika di kampus ada ormawa, kamu dapat mengikutinya. Bahkan menjadi bagian dari pengurus misalnya.
Bila ada event lomba, kamu dapat berpartisipasi dan bila menang lomba, pasti kamu akan membawa nama jurusan, program studi atau kampusmu. Dosen pasti akan mendengar prestasimu.
Tampil keren di luar kampus
Selain keaktifan di kelas dan di luar kelas, kamu dapat juga mengikuti kegiatan yang diselenggarakan di luar kampus. Kegiatan yang dilakukan dapat berupa perlombaan, mengikuti acara volunteer, magang, dan sebagainya, yang berhubungan dengan jurusanmu agar bisa menjadi esempatan untuk menarik perhatian dosen. Bila beruntung, kamu akan bisa mendapatkan tawaran kesempatan untuk ikut proyek bahkan mendapat rekomendasi kuliah S-2.
Nah, lima cara mudah ini dapat membuatmu mudah dikenal dan dihapal oleh para dosen. Gunakan kesempatan saat menjadi mahasiswa untuk mendapatkan segala macam peluang baik di masa depan. Semangat, ya!
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu!
Leave a Reply