Tip Mencari Beasiswa Untuk Mahasiswa S-1 Agar Biaya Kuliah Jadi Ringan

Sharing for Empowerment

Mengikuti program penelitian

Kamu dapat bergabung dengan program penelitian yang ada di kampusmu. Biasanya jika kamu bekerja keras dalam sebuah penelitian, peluang untuk mendapatkan beasiswa untuk mahasiswa S-1 makin terbuka lebar.

Mengikuti kompetisi atau lomba

Beasiswa juga kamu bisa kamu dapatkan jika kamu mengikuti kompetisi atau perlombaan yang berhadiah beasiswa. Coba saja ikuti kompetisi semacam ini, siapa tahu kamu memperoleh kesempatan untuk mendapatkan beasiswa.

Mendaftarkan proposal ke perusahaan

Kamu bisa mengusahakan beasiswa untuk dirimu sediri dengan cara mengajukan proposal ke perusahaan. Coba cari daftar perusahaan yang biasanya memberikan beasiswa untuk mahasiswa S-1.

Mengikuti proyek dosen

Kamu bida bergabung dengan proyek dosen yang ada di kampusmu. Biasanya dosen-dosen mengadakan sebuah proyek penelitian. Kamu bisa bergabung dan siapa tahu ada bantuan dana pendidikan yang bisa kamu peroleh.

Mencetak prestasi akademik

Buatlah prestasi akademis yang baik. Makin bagus prestasi akademismu maka akan makin besar pula peluangmu untuk mendapatkan beasiswa.

Jangan lelah mencoba

Jangan menyerah untuk berusaha mendapatkan beasiswa. Persaingan memperebutan beasiswa memang sangat ketat, tetapi kamu harus terus mencoba. Jika gagal, cobalah lagi mendaftar di program lainnya.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*